Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Perjalanan

Daftar Libur Tanggal Merah Oktober sampai Desember 2022

Berikut daftar tanggal merah dari bulan Oktober sampai Desember 2022 serta hari nasional di bulan Oktober ini

10 Oktober 2022 | 17.05 WIB

Ilustrasi mengisi liburan dengan membaca buku. Dok. Zenius
Perbesar
Ilustrasi mengisi liburan dengan membaca buku. Dok. Zenius

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Hari libur nasional memang selalu ditunggu-tunggu oleh semua orang. Di Oktober 2022 ini, terdapat hari besar nasional dan tanggal merah. Tanggal merah atau hari libur nasional tersebut sudah ditetapkan oleh pemerintah setiap tahunnya. Berdasarkan Surat Keputusan Bersama (SKB) Menteri Agama, Menteri Ketenagakerjaan, dan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Nomor 963 Tahun 2021, Nomor 3 Tahun 2021, Nomor 4 Tahun 2021, telah ditetapkan 16 hari libur nasional dan 4 hari cuti bersama untuk tahun 2022.

Tanggal Merah Oktober sampai Desember 2022

Untuk tanggal merah Oktober ini jatuh hanya di Hari Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW pada 8 Oktober 2022. Sedangkan, pada November tidak ada tanggal merah yang ditetapkan. Berikut selengkapnya daftar tanggal merah bulan ini sampai Desember 2022.

  • Oktober: Hari libur nasional pada bulan Oktober 2022 pada 8 Oktober 2022 yaitu sebagai Hari Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW. 
  • November: Sama seperti September, di November 2022 juga tidak terdapat hari libur nasional. 
  • Desember: Pada Desember 2022, terdapat satu hari libur nasional yaitu pada 25 Desember 2022 yang diperingati sebagai Hari Raya Natal.

 

Daftar Hari Nasional Oktober 2022

Bulan Oktober ini juga terdapat beberapa hari peringatan momen tertentu, namun tidak ditetapkan sebagai hari libur nasional. Berikut daftar hari nasional Oktober 2022.

  • 1 Oktober: Hari Kesaktian Pancasila 
  • 2 Oktober: Hari Batik Nasional 
  • 5 Oktober: Hari Tentara Nasional Indonesia (TNI) 
  • 8 Oktober: Hari Tata Ruang Nasional 
  • 16 Oktober: Hari Parlemen Indonesia 
  • 24 Oktober: Hari Dokter Indonesia 
  • 27 Oktober: Hari Penerbangan Nasional, Hari Listrik Nasional 
  • 28 Oktober: Hari Sumpah Pemuda 
  • 30 Oktober: Hari Keuangan Nasional

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik Tempo.co Update untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram lebih dulu.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus