Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Animalium BRIN merupakan wisata suaka margasatwa di bawah aliansi Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN). Selain menyediakan fasilitas wisata edukasi secara langsung, Animalium BRIN juga menyediakan edukasi digital melalui website dan akun sosial media resminya.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Wisata alam Animalium BRIN bertempat khusus di KST (Kawasan Sains dan Teknologi) Soekarno, Jalan Raya Jakarta-Bogor Nomor KM 46, Sentul, Kecamatan Cibinong, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, 16911.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Uniknya dari wisata Animalium BRIN, yaitu menyediakan pameran edukasi satwa-satwa liar yang masih hidup dan sudah mati hingga replikanya. Seperti museum memang! Lalu, hampir semua ukuran replikanya disesuaikan dengan ukuran hewan asli tersebut, tubuh utuh maupun potongan. Antara lain, replika reptilia, mamalia, serangga, ikan, jenis hewan invertebrata, dan banyak lagi.
Jam Buka Animalium BRIN 2023
Animalium BRIN memang belum begitu terkenal di kalangan masyarakat umum seperti wisata edukasi satwa lainnya. Jika Anda ingin berkunjung ke Animalium BRIN, jadwalkan kunjungan di antara Selasa hingga Minggu. Lalu, berangkat sebelum pukul 09.00-16.00 WIB. Animalium BRIN tidak melayani kunjungan setiap Senin karena ada kegiatan perawatan para satwa dan lingkungannya setelah mereka 6 hari per minggu berinteraksi dengan para pengunjung Animalium BRIN.
Harga Paket Wisata, Fasilitas, dan Cara Memesan Tiket Masuk Animalium BRIN Bogor 2023
Harga Tiket Masuk (HTM) Animalium BRIN memiliki beberapa paket wisata dengan fasilitas yang berbeda. Lalu, ada beberapa paket yang hanya bisa Anda kunjungi di hari kerja (weekdays).
- Edukasi Lengkap Grup
Paket Edukasi Lengkap Grup bisa Anda kunjungi di hari kerja atau pun hari libur.
Kunjungan di buka mulai pukul 09.00 - 16.00 WIB. Harganya cukup terjangkau bagi wisata berkelompok, yaitu Rp 2.500.000.
Fasilitas
- Harga Rp 2.500.000 digunakan untuk 25 orang (pax). Di dalam grup yang Anda bawa, maksimal hanya boleh terdapat 2 pendamping. Jika lebih, akan dikenakan biaya tambahan.
- Setiap orang akan mendapatkan Animalium Eksklusif Binder + lembar soal untuk dijawab sembari berkeliling di wisata alam Anamalium BRIN.
- Ditambah alat tulis berwarna ukuran sedang.
- Gratis pemandu edukasi.
- Edukasi Mandiri Usia Sekolah
Edukasi MUSP hanya bisa dinikmati di hari kerja, pukul 09.00 - 16.00 WIB.
Fasilitas
- Biaya Rp 95.000 untuk minimal 1 - 24 orang (Pax)
- Termasuk eksklusif binder, lembar soal, serta pensil tulis dan berwarna.
- Tidak termasuk pemandu edukasi
- Khusus mahasiswa dan mahasiswi wajib menunjukan Kartu Tanda Identitas.
- Edukasi Mandiri Umum
Hanya di hari kerja, Anda bisa mengunjungi Animalium BRIN dengan membeli paket Edukasi Mandiri. Biaya yang harus dikeluarkan Rp 75.000 pada pukul 09.00 - 16.00 WIB.
Fasilitas
Semua paket wisata alam Animalium BRIN hampir memiliki fasilitas yang sama saja.
- Mendapatkan booklet yang berisi soal dan alat tulis seperti pensil tulis dan warna.
- Tidak termasuk pemandu edukasi sehingga Anda harus mengeluarkan biaya tambahan.
Paket Edukasi Mandiri bisa digunakan oleh pengunjung di berbagai kalangan usia seperti dewasa dengan berbagai profesi termasuk guru dan wali murid.
Namun, khusus untuk pengunjung usia sekolah seperti TK, SD, SMP, SMA, atau Universitas diwajibkan mengambil tambahan salah satu paket edukasi kategori AB-C-D.
- Item Fasilitas Tambahan
- Pemandu Edukasi
Jika Anda ingin menambah jasa pemandu edukasi agar berwisata di sini lebih bermanfaat, maka harus mengeluarkan biaya Rp 150.000 per pemandu. Namun, item tambahan pemandu wisata bisa dinikmati dengan syarat maksimal 8 orang pengunjung dalam rombongan yang Anda bawa.
- Eksklusif Binder
Lalu, jika butuh eksklusif binder yang berisi edukasi berbagai satwa, cukup membayar Rp 50.000 per binder.
Cara Pemesanan Tiket Masuk
Perhatikan langkah berikut sehingga Anda mengetahui mana saja yang perlu di-klik dan diisi.
- Kunjungi laman https://pemesanan.animalium.id/
- Pilih tanggal kunjungan
- Akan muncul daftar Paket Kategori berikut:
- Edukasi Lengkap Grup
- Edukasi Mandiri Usia Sekolah
- Edukasi Mandiri Umum
Item Tambahan:
- Baca informasi lengkap per paket dengan klik kategori paket tersebut dan 'baca informasi selengkapnya'
- Centang "Saya setuju dengan syarat dan ketentuan" jika Anda sudah menentukan dan mengisi angka berapa banyak kebutuhan paket yang akan dibeli.
- Klik 'Pesan Sekarang'
- Lalu, Anda akan diarahkan untuk mengisi data diri seperti nama lengkap, email aktif untuk menerima konfirmasi pembayaran dan tiket, dan nomor HP aktif.
- Bayarlah maksimal 60 menit sebelum masa pembayaran hangus. Anda bebas membayar lunas HTM melalui bank, gerai, atau e-wallet mana saja yang sudah tertera di laman pembayaran ini.
Pilihan editor: Harga Tiket The Jungle Bogor, Jam Buka dan Lokasi
ALFI MUNA SYARIFAH