Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Bosan liburan akhir pekan ke tempat yang itu-itu lagi? Coba nikmati weekend Anda dengan mengunjungi Little Seoul Bandung. Little Seoul Bandung berkonsep seperti kota Dongdaemun ala Korea Selatan.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Pastinya, Little Seoul Bandung memiliki spot-spot menarik untuk foto dengan bangunan-bangunan indoor hingga outdoor di jalanan layaknya negeri Gingseng, Korea Selatan. Saat ini, pengunjung juga mengincar kafe favorit di Little Seoul Bandung bernama Chingu atau teman dalam bahasa Korea. Tidak hanya kuliner korea, berikut informasi lengkap mengenai Little Seoul Bandung 2023.
Harga Tiket, Jam Buka, dan Lokasi Little Seoul Bandung
Meskipun sudah dibuka sejak lama oleh pemerintah kota Bandung tepatnya saat Ridwan Kamil menjabat, Little Seoul Bandung masih membuka penawaran kunjungan gratis kepada para pengunjung. Anda cukup menyiapkan uang secukupnya saja untuk membeli makanan khas ala Korea di Chingu Cafe dan pedagang-pedagang kaki lima (street food). Sayang, kan jika berkunjung ke Little Seoul Bandung tanpa mencicipi makanan Korea area ini?
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Rasa makanannya juga tidak asing di lidah orang Indonesia. Kuliner-kuliner di Little Seoul Bandung rata-rata dibanderol mulai Rp9.900 hingga Rp179.000. Untuk jam buka kedai, para pedagang biasanya beroperasi mulai pukul 10.00 - 22.00 WIB.
Anda bisa mengunjungi tempat wisata Little Seoul Bandung di mana? Tentu di Jalan Sawunggaling Nomor 10, Tamansari, Bandung Wetan, Bandung, Jawa Barat, 40116.
Tepatnya, Anda bisa datang ke area UNISBA (Universitas Islam Bandung) Tamansari. Jika Anda datang dari arah Stasiun Bandung, maka cukup butuh waktu perjalanan sekitar 6 – 10 menitan dengan motor.
Daya Tarik dan Fasilitas Little Seoul Bandung
Meskipun belum ada HTM (Harga Tiket Masuk) yang berlaku di Little Seoul Bandung, Anda tetap dilayani dengan berbagai fasilitas. Daya tarik di sini pun sesuai ekspektasi Anda untuk terasa berada di Korea Selatan tanpa harus mengeluarkan segepok uang.
1. Kuliner Little Seoul Bandung
Little Seoul Bandung menyajikan beragam makanan korea mulai dari jajanan kaki lima hingga makanan mewah Korea. Agar Anda tidak bosan, di kuliner Little Seoul Bandung juga tersedia berbagai makanan Asia Timur lain khususnya Jepang hingga makanan asli Indonesia.
Jika Anda ingin ke kafe terkenal di Little Seoul Bandung, kunjungi Chingu Cafe. Berikut harga kulinernya:
- Makanan Rp10.000 - Rp109.000
- Minuman Rp7.000 - Rp30.000
- BBQ Rp43.000 - Rp170.000
Little Seoul Chingu Cafe Bandung ini buka Senin – Minggu mulai pukul 10.00-22.00 WIB. Kafe ini berada di taman belakang dengan jenis menu utama seperti, makanan Korea, cocktail, susu, dan cokelat.
2. Menyewa Hanbok Pakaian Tradisional Korea Selatan
Pakaian dengan desain sederhana bernama hanbok sudah ada sejak zaman Dinasti Joseon, Korea Selatan. Jika Anda melihat di serial drama Korea, hanbok cenderung berwarna cerah juga tidak bersaku. Lalu, pakaian kebesaran kerajaan ini digunakan oleh masyarakat untuk merayakan berbagai festival. Di sisi lain, hanbok adalah pakaian sehari-hari di lingkungan kerajaan Korea. Untuk menyewanya, pihak Little Seoul Bandung memasang tarif mulai Rp30.000 per jam. Murah, kan?
3. Kartu Khusus Jual Beli
Ada yang tidak kalah keren di Little Seoul Bandung. Di tempat wisata Bandung ini, Anda akan dibekali kartu khusus membeli kuliner. Pasalnya, uang rupiah Anda tidak berlaku sementara demi mendapatkan sensasi ala Korea Selatan. Anda harus menggunakan kartu yang diberikan oleh Money Changer Little Seoul Bandung. Lalu, memilih kartu member atau kartu citypass. Dengan kartu member, Anda bisa top up dengan nominal tertentu dan kartu ini berlaku dua tahun. Sedangkan, kartu citypass hanya bisa digunakan satu hari saja, saat kunjungan Anda berlangsung.
ALFI MUNA SYARIFAH