Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo

Kemnaker Harap ASEAN SLOM Tingkatkan Kerja Sama Berkelanjutan

ASEAN SLOM bertujuan membantu para Menteri Tenaga Kerja se-ASEAN dalam mewujudkan Visi Pemimpin ASEAN.

9 September 2021 | 19.38 WIB

Kemnaker Harap ASEAN SLOM Tingkatkan Kerja Sama Berkelanjutan
Perbesar

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

INFO NASIONAL - Kementerian Ketenagakerjaan mengajak para pejabat Senior ASEAN bidang Ketenagakerjaan (Senior Labour Officials Meeting/SLOM) untuk memperkuat kerja sama dalam mencapai tujuan Program Kerja Menteri Tenaga Kerja ASEAN tahun 2021 hingga 2025.  

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

"Terima kasih kepada semua focal point SLOM atas dukungannya kepada SLOM Indonesia selama dua tahun kepemimpinan ini berlangsung. Kami mengharapkan dukungan dan kerja sama yang berkelanjutan untuk pengembangan kerja sama ASEAN di bidang ketenagakerjaan," kata Anwar dalam sambutannya saat menghadiri SLOM ke-17 secara virtual pada Kamis, 9 September 2021. 

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

ASEAN SLOM adalah salah satu rangkaian dari pertemuan besar ASEAN yang digelar sekali dalam setahun dan merupakan pertemuan bidang ketenagakerjaan tingkat pejabat senior. Pada penyelenggaraan tahun ini, ASEAN SLOM berlangsung pada 9-10 September 2021

Anwar menjelaskan ASEAN SLOM bertujuan untuk membantu para Menteri Tenaga Kerja se-ASEAN dalam mewujudkan Visi Pemimpin ASEAN dari Komunitas Masyarakat Peduli dan Pernyataan Visi Menteri Tenaga Kerja ASEAN. Salah satu poinnya adalah mempromosikan pembangunan sosial ekonomi dan stabilitas di kawasan melalui penerapan program kerja sama regional untuk membantu mewujudkan keharmonisan industri, produktivitas yang lebih tinggi, penggunaan SDM yang efisien, peluang kerja yang lebih besar, dan peningkatan kualitas hidup para pekerja. 

"Tujuan utama pertemuan ini sebagai forum koordinasi pejabat tingkat senior ASEAN bidang ketenagakerjaan yang membahas aktivitas dan program kerja Menteri Tenaga Kerja ASEAN di bidang ketenagakerjaan pada tahun berjalan yaitu tahun 2021 berdasarkan workplan 2021-2025," ujar Anwar yang juga Ketua SLOM ke-17 ini. 

Pertemuan ini tutur dihadiri delegasi tingkat pejabat senior ketenagakerjaan dari seluruh focal point negara ASEAN, antara lain  Vietnam selaku tuan rumah, Brunei Darussalam, Kamboja, Lao PDR, Indonesia, Filipina, Malaysia, Myanmar, Singapura, Thailand, dan Sekretariat ASEAN sebagai pendukung seluruh penyelenggaraan acara pertemuan ASEAN.  

"ASEAN SLOM ke-17 ini menghasilkan laporan perkembangan program dan kegiatan negara ASEAN di bidang ketenagakerjaan untuk selanjutnya akan dilaporkan kepada Menteri Tenaga Kerja ASEAN dalam Pertemuan Menteri Tenaga Kerja ASEAN (ALMM)," ujar Anwar.  

Ia memberikan apresiasi kepada negara-negara anggota ASEAN atas dukungannya dalam pembahasan dokumen Deklarasi ASEAN tentang Peningkatan Pekerja ASEAN untuk Daya Saing, Ketahanan dan Ketangkasan dalam menghadapi pekerja di masa depan. Deklarasi ASEAN merupakan dokumen yang diinisiasi oleh Pemerintah Indonesia sebagai dokumen tindak lanjut dari keketuaannya. 

"Selama menjadi keketuaan ALMM periode 2020-2022, Indonesia juga telah menyusun beberapa agenda aktivitas yang turut mendukung tema keketuaan serta deklarasi yang diusungnya. Hal ini tentunya sejalan dengan kebijakan sembilan lompatan Menaker," katanya. 

Kepala Biro Kerja Sama Kemnaker, Muhammad Arif Hidayat memuji negara Anggota ASEAN yang tetap menyelenggarakan kegiatan di SLOM Working Group, ACMW (ASEAN Committee on Migrant Workers), dan OSHNET Work Plans di tengah tantangan mencari solusi terbaik dan kebijakan terbaik  untuk meringankan dampak pandemi pada pekerja serta keberlanjutan bisnis. 

"Semoga SLOM dapat memberikan kontribusi yang cukup besar bagi upaya pemulihan ekonomi masyarakat ASEAN dalam situasi pandemi ini," kata Arif. (*)

Prodik Digital

Prodik Digital

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus