Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo

PT Intelix Global Crossing Resmikan Ecentrix Tower

eCentrix Tower akan menjadi pusat utama perusahaan Intelix.#InfoTempo

2 Mei 2023 | 00.00 WIB

eCentrix Tower akan menjadi pusat utama perusahaan Intelix
Perbesar
eCentrix Tower akan menjadi pusat utama perusahaan Intelix

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

PT Intelix Global Crossing, meresmikan gedung barunya, eCentrix Tower yang berlokasi di Jalan Nangka Raya No. 87, Tanjung Barat, Jakarta Selatan, 14 April 2023. Perusahaan local Indonesia yang membuat dan mengembangkan software contact center dan collection itu terus bertumbuh dan berkembang di tengah – tengah industri dan bisnis yang semakin kompetitif.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

eCentrix Tower akan menjadi pusat utama perusahaan Intelix yang sebelumnya berada di Jalan Duren Tiga No. 17. Gedung ini dilengkapi dengan fasilitas yang high-tech, go-green, dan data-security compliance; terdiri dari tujuh lantai dengan menyediakan ruang meeting di tiap lantainya, satu lantai khusus untuk pantry, ruang sholat, gym, dan refreshing area, rooftop, dan fasilitas lainnya.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Bersamaan dengan itu, PT. Intelix Global Crossing juga merayakan hari jadinya yang ke-22 pada 9 April 2023, tema yang diusung adalah “Entering to The Next Level”, dengan hari jadi yang ke-22 akan membawa perusahaan untuk masuk ke level berikutnya dari semua aspek, baik adanya Gedung baru, operasional perusahaan, peningkatan keahlian/skill, pengembangan product, dan juga layanan kepada customer.

Terdapat beberapa rangkaian acara yang dilakukan yaitu buka puasa bersama dengan client, berbagi sembako untuk masyarakat sekitar, berbagi takjil, kunjungan kemanusiaan, donor darah, dan acara puncaknya adalah peresmian Gedung baru eCentrix Tower.

Ulang tahun perusahaan merupakan momen penting untuk merayakan pencapaian dan keberhasilan yang sudah dicapai. Salah satu yang diberikan untuk berbagi kebahagiaan dengan pelanggan adalah memberikan diskon atau penawaran menarik selama periode bulan Mei-Juni 2023.

PT Intelix Global Crossing menegaskan komitmennya untuk terus berinovasi dan memberikan solusi teknologi informasi kepada para kliennya dan terus menjadi perusahaan yang lebih baik dalam memberikan layanan kepada para kliennya di tahun – tahun yang akan datang.

Iklan

Artikel iklan

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus