Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Internasional

Incar Posisi PM Jepang, Yoshihide Suga Maju Jadi Calon Ketua Partai Penguasa

Sekretaris Kabinet Pemerintah Jepang, Yoshihide Suga, telah mendeklarasikan diri akan maju sebagai calon Ketua Partai Liberal Demokratik.

2 September 2020 | 15.57 WIB

Incar Posisi PM Jepang, Yoshihide Suga Maju Jadi Calon Ketua Partai Penguasa
Perbesar

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Sekretaris Kabinet Pemerintah Jepang, Yoshihide Suga, telah mendeklarasikan diri akan maju sebagai calon Ketua Partai Liberal Demokratik. Posisi tersebut adalah kunci utama untuk bisa meraih jabatan Perdana Menteri Jepang yang ditinggalkan Shinzo Abe.

Dikutip dari kantor berita Reuters, Yoshihide Suga memang sudah lama digadang-gadangkan menjadi penerus Shinzo Abe. Selain dirinya loyal terhadap Abe, dirinya juga populer di dalam internal Partai Demokratik Liberal. Yoshihide Suga sendiri mengaku mengincar posisi ketua partai dan PM Jepang agar tidak ada kekosongan kepemimpinan di kala krisis.

"Saya memutuskan untuk mencalonkan diri sebagai Ketua Partai Demokratik Libera setelah menimbang-nimbang perihal apa yang bisa saya lakukan sebagai politisi dan bagian dari administrasi Shinzo Abe," ujar Yoshihide Suga, Rabu, 2 September 2020.

Diberitakan sebelumnya, posisi Ketua Partai Liberal Demokratik dan PM Jepang kosong karena Shinzo Abe memutuskan untuk mengundurkan diri. Ia diketahui menderita peradangan usus besar parah yang memaksanya untuk berhenti bekerja lebih awal. Adapun ia akan lanjut memimpin hingga penggantinya terpilih.

Untuk mengisi kekosongan tersebut, Partai Demokratik Liberal harus mencari dulu siapa yang akan mengisi posisi ketua. Setelah itu, baru kemudian nama ketua dibawa ke Parlemen Jepang untuk voting posisi Perdana Menteri. Karena parlemen dikuasai Partai Demokratik Liberal, mereka yang menjadi ketua partai memiliki kans paling besar menjadi PM Jepang.

Rencananya, voting untuk posisi ketua partai akan digelar pada 14 September nanti. Selain Yoshihide Suga, nama-nama yang santer akan bertarung dengannya adalah Mantan Menteri Pertahanan Shigeru Ishiba, Menteri Pertahanan Taro Kono, dan Mantan Menteri Luar Negeri Fumio Kishida.

Dari nama-nama tersebut, kans Yoshihide Suga memang paling tinggi. Loyalitas dan popularitasnya di Partai Demokratik Liberal membuatnya mendapatkan dukungan dari berbagai faksi. Dari tujuh faksi di partai, lima menyokongnya menjadi ketua partai. Sementara itu, pesaing terdekatnya adalah Ishiba yang populer di akar rumput.

Yoshihide Suga melanjutkan bahwa dirinya tidak akan mengubah banyak kebijakan-kebijakan yang ditinggalkan Shinzo Abe. Dia berniat mempertahankan dan memajukan filosofi Abenomics yang digarap Shinzo Abe.

ISTMAN MP | REUTERS

News link: https://www.reuters.com/article/us-japan-politics/japans-suga-says-to-run-for-leader-of-ruling-party-idUSKBN25T025?il=0

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus