Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Internasional

Tak Digaji, Petugas Kebersihan Rumah Sakit di Palestina Mogok

Petugas kebersihan di Gaza, Palestina, mogok kerja setelah mereka tak menerika gaji.

16 Februari 2018 | 14.48 WIB

Seorang pasien anak Palestina terbaring di kamar Rumah Sakit Durra di Gaza, 6 Februari 2018. Jaringan listrik Gaza hanya memasok sekitar empat sampai enam jam sehari ke dua juta orang di Gaza. REUTERS/Mohammed Salem
Perbesar
Seorang pasien anak Palestina terbaring di kamar Rumah Sakit Durra di Gaza, 6 Februari 2018. Jaringan listrik Gaza hanya memasok sekitar empat sampai enam jam sehari ke dua juta orang di Gaza. REUTERS/Mohammed Salem

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Para petugas kebersihan rumah sakit di Gaza, Palestina, mogok kerja lantaran sudah lima bulan belum menerima gaji. Aksi mogok ini berpotensi menciptakan krisis kebersihan di seluruh rumah sakit dan lingkungan sekitar.   

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Kantor berita Anadolu melaporkan, Kementerian Kesehatan Palestina mengkonfirmasi, sebanyak 832 petugas kebersihan rumah sakit di seluruh Gaza belum digaji. Kementerian Kesehatan mengakui memiliki kontrak kerjasama dengan 13 perusahaan jasa penyedia petugas kebersihan, namun tidak menjelaskan alasan menunggak pembayaran gaji.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Sejumlah anak yang mengalami patah kaki menunggu pemeriksaan medis di klinik rawat jalan rumah sakit Shifa, di Kota Gaza, Palestina, 29 Maret 2017. Rumah sakit ini merupakan fasilitas medis publik terbesar di Gaza, di tengah suasana konflik antara Palestina-Israel yang membuat warga kesulitan mengakses fasilitas kesehatan. REUTERS/Mohammed Salem 

Aksi mogok sejak Ahad, 11 Februari 2018, ini disayangkan karena membuat kesehatan publik terancam. Sampah-sampah rumah sakit yang tidak segera dibersihkan berpotensi menyebarkan penyakit.

“Aksi mogok para petugas kebersihan rumah sakit adalah sebuah ancaman langsung terhadap kesehatan lingkungan sekitar dan pasien-pasien di rumah sakit karena tidak adanya tempat untuk membuang sampah,” Kementerian Kesehatan Palestina menjelaskan sebagaimana dikutip Anadolu, Senin, 12 Februari 2018.

Krisis kebersihan ini berdampak negatif pada sekitar 40 ruang operasi, 11 ruang melahirkan, 110 pasien di intensive care unit (ICU), 113 bayi di ruang perawatan bayi baru dilahirkan dan 702 pasien gagal ginjal. Lantaran aksi mogok ini pula, sekitar 50 labolatorium kesehatan tidak akan beroperasi.               

Rumah sakit di Gaza bukan pertama kali menghadapi krisis. Sebelumnya pada Januari 2018, fasilitas umum di Gaza itu mengalami krisis listrik karena kekurangan bahan bakar akibat blokade.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus