Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
TEMPO.CO, Jakarta - Gempa menggoyang Gorontalo di Sulawesi pada Kamis pagi ini, 1 Agustus 2024, tepat pukul 07.00 WIB. Info awal BMKG menyebut kekuatan lindu itu adalah Magnitudo 5,5, berpusat di laut.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
"Kedalaman 129 kilometer, tidak berpotensi tsunami," bunyi informasi tersebut lewat akunnya di media sosial X pasca-gempa.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Pusat gempa itu berjarak 73 kilometer arah tenggara Bonebolango. Guncangannya bisa dirasakan di Kota dan Kabupaten Gorontalo pada skala III MMI. Begitu juga di Kabupaten Gorontalo Utara.
Pada skala III MMI, gempa bisa dirasakan getarannya nyata di dalam rumah seakan ada truk yang melintas.
Sebelumnya, BMKG mencatat dua gempa yang bisa dirasakan guncangannya sepanjang Rabu. Keduanya adalah gempa M2,5 di Pesawaran, Lampung, dan M2,1 di Batang, Jawa Tengah, yang sama-sama berpusat di darat.
Pusat masing-masing gempa berada di kedalaman 4 dan 13 kilometer. Dampak guncangannya dirasakan terkuat pada skala II MMI atau hanya bisa dirasakan oleh sebagian orang di dalam rumah.
CATATAN:
BMKG telah memberikan update kekuatan Gempa Gorontalo sebesar M5,2. Pusatnya berada di laut pada jarak 70 kilometer arah tenggara Bone Bolango, kedalaman 131 kilometer. "Jenis gempa menengah akibat adanya aktivitas deformasi dalam lempeng Laut Maluku," bunyi keterangan yang dibagikan melalui Kepala Pusat Gempa Bumi dan Tsunami BMKG, Daryono.