Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Lingkungan

Prediksi Cuaca di Jawa Barat Sepekan Ini Hujan Sedang-Lebat Dominan, Akhir Pekan Berkurang

Selain hujan sedang hingga lebat yang bisa disertai petir dan angin kencang, warga diimbau waspada terhadap potensi bencana hidrometeorologi.

8 Januari 2024 | 09.30 WIB

Ilustrasi cuaca mendung berpotensi turun hujan. Kredit: ANTARA
Perbesar
Ilustrasi cuaca mendung berpotensi turun hujan. Kredit: ANTARA

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Hampir seluruh wilayah di Jawa Barat berpotensi hujan sedang hingga lebat pada pekan ini, 8-14 Januari 2024. Hujan yang bisa disertai petir dan angin kencang pada skala lokal dan berdurasi singkat itu berpotensi lebih sedikit di akhir pekan.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Dari Senin hingga Kamis, menurut prediksi cuaca dari Stasiun Klimatologi BMKG Jawa Barat, potensi hujan sedang hingga lebat itu mencakup wilayah Depok, Bogor, Sukabumi, Cianjur, dan Bandung Raya. Kemudian di wilayah utara seperti Bekasi, Karawang, Subang, Purwakarta, Indramayu, Cirebon, Kuningan, Majalengka, Sumedang. Lalu Garut, Tasikmalaya, Ciamis, Banjar, dan Pangandaran.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Sedangkan mulai Jumat, wilayahnya diprediksi berkurang, yaitu di Bogor, Sukabumi, Bekasi, Karawang, Subang, Majalengka dan Indramayu. Sabtu hanya di wilayah Bogor, dan Minggu 14 Januari 2024 di Bogor dan Subang. 

Menurut Kepala Stasiun Klimatologi BMKG Jawa Barat Rakhmat Prasetia, dalam sepekan ke depan diprakirakan terdapat beberapa faktor yang berpengaruh terhadap pembentukan awan serta hujan di sebagian wilayah Jawa Barat. Faktor itu, di antaranya suhu muka laut di sekitar perairan Indonesia relatif hangat yang mengindikasikan masih adanya potensi penambahan uap air ke wilayah Indonesia, termasuk Jawa Barat.

Kelembapan udara berkisar antara 60-95 persen, sirkulasi siklonik masih diprakirakan terbentuk di Samudra Hindia bagian barat-tenggara Pulau Sumatera. “Labilitas atmosfer secara umum berada pada kategori labil sedang hingga kuat,” ujarnya lewat keterangan tertulis, Minggu 7 Januari 2024.

Selain hujan sedang hingga lebat yang bisa disertai petir dan angin kencang, BMKG mengimbau warga untuk waspada terhadap potensi bencana hidrometeorologis dampak cuaca esktrem, seperti angin puting beliung, dan hujan es, serta banjir, tanah longsor, pohon tumbang. Waktunya pada sore hari di lokasi yang sebelumnya terjadi pemanasan kuat antara pukul 10.00 hingga 14.00 WIB. Pertanda bakal hujan lebat di langit yaitu awan yang berwarna gelap dan menjulang tinggi seperti kembang kol yang disebut awan jenis Cumulonimbus. 

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Erwin Prima

Erwin Prima

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus