Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Olahraga

7 Fakta Soal Kunlavut Vitidsarn, Bintang Muda Bulu Tangkis Thailand yang Baru Juara India Open 2023

Atlet bulu tangkis Thailand, Kunlavut Vitidsarn, berhasil menjuarai India Open 2023. Simak fakta menarik tentang sosoknya.

23 Januari 2023 | 10.32 WIB

Kunlavut Vitidsarn. (Instagram/@kunlavut.v)
Perbesar
Kunlavut Vitidsarn. (Instagram/@kunlavut.v)

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Atlet bulu tangkis Thailand, Kunlavut Vitidsarn, berhasil menjuarai India Open 2023. Ia membuat kejutan dengan mengalahkan unggulan asal Denmark, Viktor Axelsen, dengan skor 22-20, 10-21, 21-12 dalam final di New Delhi, 23 Januari.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Vitidsarn mengaku telah belajar dari pengalaman-pengalamannya saat melawan sang peringkat pertama dunia di sektor tunggal putra tersebut.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

slot-iklan-300x600

"Ini hasil yang besar bagi saya, karena saya kalah enam kali darinya (Axelsen). Saya tidak memiliki tekanan. Saya coba untuk menyerang lebih banyak. Saya mencoba untuk tidak berpikir terlalu banyak, dan terus beradaptasi seiring berjalannya pertandingan," kata Vitidsarn, dikutip dari laman resmi BWF, Senin.

Atlet Thailand itu menampilkan performa yang dinilai terkalibrasi dengan baik, serangan balik yang mantap, dan mampu bergerak cepat. Hal itu kemudian mampu melemahkan lawannya yang lebih besar.

Baca Juga: Indonesia Gagal Capai Target di India Open 2023, Begini Kata PBSI

Siapakah Kunlavut Vitidsarn? Inilah sejumlah fakta tentang pemain muda Thailand ini:

1. Usianya masih muda, baru 21 tahun. Ia lahir di Chonburi pada 11 Mei 2001.

2. Performnya sudah moncer sejak belia. Ia tiga kali menjadi yang terbaik pada Kejuraan Dunia Junior, pada 2017, 2018, dan 2019. Ia masuk jajaran langka pemain yang mampu tiga kali juara dunia junior, bersama Ratchanok Intanon dan Chen Qingchen.

3. Ia sudah terlihat dominan di level Asia Tenggara saat tampil di SEA Games 2021. Kala itu ia meraih dua emas, dari nomor tunggal dan beregu.

4. Di level BWF World Tour ia merebut gelar juara keduanya di India Open. Sebelumnya ia juga menjadi juara di German Open 2022 dengan mengalahkan pemain India Lakshya Sen di partai final. Pada Kejuraan Dunia 2022, ia menjadi runner-up.

5. Rekor bertandingnya di sektor tunggal cukup mengesankan, yakni 253 kali menang dan 74 kali kalah.

6. Ia saat ini menempati ranking 8 dunia, yang tertinggi dalam karienya. 

7. Catatan pertemuannya melawan pemain Indonesia cukup baik. Ia unggul 3-2 atas Anthony Sinisuka Ginting dan pernah menorehkan catatan 1-1 dengan Sonny Dwi Kuncoro.

ANTARA | BWF

Baca Juga: Baru Kalah di Final India Open, Axelsen Mundur dari Indonesia Masters 2023

Nurdin Saleh

Nurdin Saleh

Bergabung dengan Tempo sejak 2000. Kini bertugas di Desk Jeda, menulis soal isu-isu olahraga dan gaya hidup. Pernah menjadi juri untuk penghargaan pemain sepak bola terbaik dunia Ballon d'Or.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus