Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Pertandingan catur antara International Master/Woman Grand Master (IM/WGM) Irene Kharisma Sukandar melawan IM Levy Rozman pemilik akun GothamChess berakhir imbang 2-2. Pertarungan catur disiarkan langsung melalui masing-masing channel twitch kedua pecatur tersebut pada pukul 22.00 WIB, Rabu, 31 Maret 2021.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Pertandingan yang mereka lakukan adalah Fischer Random Chess atau Chess 960. Dalam permainan ini, bidak catur disusun secara acak. Catur960 atau Catur Acak Fischer adalah salah satu varian catur yang diperkenalkan oleh mantan juara catur dunia Bobby Fischer.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Papan dan bidak yang digunakan sebenarnya sama dengan catur biasa, namun posisi awal bidak selain pion diacak. Jadi, bidak seperti kuda, gajah, raja, menteri, dan benteng tak di posisi catur pada umumnya.
Jadi, gara-gara kehabisan waktu itulah GM Irene akhirnya kalah di ronde pertama. Kendati begitu, GM Irene mampu membalasnya di ronde kedua.
Menariknya, Irene pun menang karena Levy kehabisan waktu. Tampaknya jatah berpikir selama tiga menit benar-benar telah membuat Irene dan Levy kesulitan.
Pada ronde ketiga, lagi-lagi GM Irene dikalahkan oleh Levy Rozman. Namun, kekalahan itu kembali karena kehabisan waktu.
"Oke rematch, minimal kita bisa balas dendam di match putih, kalau putih pasti selalu bisa," ujar Irene Sukandar sebelum memasuki ronde keempat.
Pada ronde terakhir ini, Irene bisa mengalahkan Levy karena sang pemilik akun GothamChess itu kembali kehabisan waktu.Setelah ronde keempat berakhir, maka pertarungan catur itu pun selesai.
Hasil imbang ini sudah sesuai dengan prediksi dari Sekretaris Jenderal Pengurus Besar Persatuan Catur Seluruh Indonesia (PB Percasi) Hendry Hendratno yang menyebutkan pertandingan ini bakal berlangsung sengit.
"Kalau ditanya siapa menang, levelnya sama itu, rame pasti, seru," ujar Hendry, Rabu, 31 Maret 2021.
Secara keseluruhan, rating Irene lebih unggul dibandingkan GothamChess. Irene punya rating FIDE 2413, sedangkan Gothamchess memiliki rating 2343.
Untuk gelar IM, Irene sudah meraihnya pada 2014. Ia kini bergelar grandmaster catur wanita (WGM). Sedangkan GothamChess baru mendapatkan gelar IM yang hingga kini melekat padanya pada tahun 2018.
IRSYAN HASYIM