Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Olahraga

Hasil Badminton Asia Mixed Team Championships 2025: Putri KW Menang, Indonesia vs Hong Kong Sementara 2-0

Putri Kusuma Wardani mengalahkan Yeung Sum Yee lewat dua game di pertandingan Indonesia vs Hong Kong di Badminton Asia Mixed Team Championships 2025.

11 Februari 2025 | 10.25 WIB

Pemain bulu tangkis Putri Kusuma Wardani. Tempo/Martin Yogi Pardamean
Perbesar
Pemain bulu tangkis Putri Kusuma Wardani. Tempo/Martin Yogi Pardamean

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Putri Kusuma Wardani yang dimainkan di sektor tunggal putri menyumbang poin usai mengalahkan Yeung Sum Yee di pertandingan perdana Indonesia vs Hong Kong di Grup B Badminton Asia Mixed Team Championships 2025, Selasa, 11 Februari 2025. 

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Bermain di Qingdao Conson Gymnasium, Qingdao, Cina, Putri KW biasa disapa, mengalahkan Yeung dalam dua game langsung, dengan skor 21-8, 21-15. 

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

slot-iklan-300x600

Putri bermain mendominasi di game pertama. Perolehan poin sempat berlangsung ketat di awal, tetapi setelah angka kembar 3-3, peolehan nilai Putri melesat. Dia unggul 11-4 di interval game, sebelum memenangi game ini dengan 21-8. 

Di game kedua, Yeung mencoba bangkit. Namun, dia masih belum mampu mengatasi permainan Putri, sehingga game ini berakhir dengan skor 21-15 untuk kemenangan pemain Indonesia usai bermain dalam 35 menit pertandingan.

Kemenangan yang diraih Putri ini membuat Indonesia unggul sementara 2-0 atas Hong Kong. Pertandingan selanjutnya, tunggal putra Alwi Farhan akan menghadapi Ng Ka Long Angus.


Daftar Pemain yang Bertanding untuk Laga Indonesia vs Hong Kong

Ganda Campuran: Rinov Rivaldy / Lisa Ayu Kusumawati vs Lui Chun Wai / Fu Chi Yan, menang, skor 18-21, 21-8, 21-19.

Tunggal Putri: Putri Kusuma Wardani vs Yeung Sum Yee, menang, skor 21-8, 21-15.

Tunggal Putra: Alwi Farhan vs Ng Ka Long Angus

Ganda Putri: Lanny Tria Mayasari / Siti Fadia Silva Ramadhanti vs Lui Lok Lok / Tsang Yan Hiu 

Ganda Putra: Muhammad Shohibul Fikri / Daniel Marthin vs Law Cheuk Him / Yeung Shing Choi

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus