Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Olahraga

Hasil Tinju Dunia: Menang TKO vs Ugas, Errol Spence Kuasai 3 Sabuk Juara

Errol Spence berhasil menyatukan gelar tinju dunia kelas welter setelah mengalahkan Yordenis Ugas dengan kemenangan TKO pada ronde ke-10.

17 April 2022 | 11.51 WIB

Errol Spence Jr. (Instagram/@errolspencejr)
Perbesar
Errol Spence Jr. (Instagram/@errolspencejr)

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Errol Spence Jr berhasil mengalahkan Yordenis Ugas dengan kemenangan TKO pada ronde ke-10 dalam duel tinju dunia kelas welter di Arlington, Texas, Ahad WIB, 17 April 2022. Ia berhasil menyatukan tiga sabuk sekaligus, mempertahankan sabuk WBC, dan IBF miliknya dan merebut sabuk WBA milik lawan.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Kedua tim terlihat imbang di ronde-ronde awal. Tapi, memasuki ronde kedelapan, rangkaian Errol Spence Jr membuat mata Ugas bengkak. Kondisinya kian parah pada ronde kesembilan.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Pada ronde ke-10 akhirnya pertarungan dihentikan setelah dokter menyatakan kondisi mata Ugas tak memenuhi syarat untuk melanjutkan pertarungan. Spence pun menang TKO.

Hasil ini memastikan Spence, petinju Amerika berusia 32 tahun, mampu mempertahankan kesempurnaannya. Catatannya di ring tinju dunia kini menjadi 28-0, dengan 22 KO.

Spence menyatakan sejak awal sudah yakin akan menang. "Saya tidak ragu sama sekali, saya percaya pada diri saya sendiri 100 persen, saya berlatih 100 persen," kata dia seperti dikutip The Sun.

"Saya tahu saya akan bertarung untuk meraih kemenangan, inilah yang saya inginkan, saya tidak ingin pertarungan dengan seseorang yang saya tahu bisa saya kalahkan. Saya menginginkan seorang petarung yang bisa mengeluarkan yang terbaik dari kemampuan saya dan saya tahu Ugas akan mengeluarkan yang terbaik dari saya."

Dengan tiga sabuk di tangan, ia kini berpeluang meraih gelar juara sejati di kelas welter ini. Untuk itu ia harus mengatur agar pertarungan melawan Terence Crawford, juara WBO, bisa terwujud.

Bagi Yordenis Ugas, yang sempat memprotes keputusan wasit yang menghentikan duel, ini menjadi kekalahan kelima dalam kariernya. Kini rekor petinju Kuba ini di ring tinju dunia menjadi 27-5 (12 KO).

Baca Juga: Jadwal IYC Hari Ini: Indonesia All Star U-20 Bisa Lolos ke Final

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus