Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Yogyakarta - Partai Ummat Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) menyatakan siap menampung siapa saja yang merasa satu ideologi dan cita-cita untuk berkiprah bersama partai itu pasca dinyatakan lolos sebagai peserta Pemilihan Umum (Pemilu) 2024.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
"Hikmah proses panjang Partai Ummat dari semula dinyatakan tidak lolos menjadi lolos Pemilu 2024 besar sekali, sekarang banyak yang ingin bergabung bersama kami," kata Ketua DPW Partai Ummat DIY, Dwi Kuswantoro, di sela menggelar tasyakuran di Yogyakarta Sabtu 7 Januari 2023.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Dwi mengatakan sejak awal tahun ini Partai Ummat gencar melakukan penjaringan nama-nama yang bakal diajukan sebagai calon legislatif atau caleg mulai dari tingkat daerah kabupaten/kota, provinsi, juga pusat.
Dwi mengklaim, begitu penjaringan bakal caleg digaungkan, berbagai elemen termasuk kader partai lain turut antusias mencari tahu dan menimbamg untuk bergabung.
Saat ditanya apakah nama-nama yang dijaring itu termasuk putra-putri pendiri Partai Ummat, Amien Rais, yang beberapa diantaranya kini tercatat sebagai kader Partai Amanat Nasional (PAN) dan duduk sebagai anggota legislatif di DI Yogyakarta? Dwi tak membantah atau mengiyakannya.
"Belum bisa kami umumkan sekarang untuk nama-nama, yang jelas kami terbuka bagi siapapun yang berminat bergabung, dari latar partai atau ormas apapun asal satu visi," kata Dwi.
Sejumlah anak Amien Rais masih bergabung dengan PAN
Diketahui, empat dari anak Amien Rais sebelumnya terlibat aktif di Partai PAN. Anak pertama Amien, Hanafi Rais sempat tercatat sebagai Ketua Fraksi Partai Amanat Nasional (PAN) DPR RI periode 2019-2024 namun memilih mundur pada 2020 silam saat mulai terjadi gejolak di partai yang kini dipimpin Zulkifli Hasan itu.
Hanafi belakangan diketahui sudah berseragam Partai Ummat yang dipimpin adik iparnya Ridho Rahmadi, yang merupakan suami anak bungsu Amien Rais Tasniem Fauzia Rais.
Adapun dua anak Amien Rais lain, Baihaqy Rais dan Hanum Rais kini masih berseragam PAN dan duduk sebagai anggota DPRD DIY periode 2019-2024.
Sedangkan anak Amien Rais lain, Ahmad Mumtaz Rais, terakhir tercatat sebagai Ketua DPP PAN Bidang Pengembangan Organisasi dan Keanggotaan (POK). Namun Mumtaz belakangan hampir tak terlihat ikut dalam acara PAN pasca kabar dirinya bercerai dengan putri Zulkifli Hasan, Futri Zulya Savitri.
Kader partai lain siap bergabung dengan Partai Ummat
Dwi mengatakan, sejak Partai Ummat didirikan Amien Rais, memang terus menyertakan eksponen dari berbagai parpol lain untuk makin memperkuat kiprahnya.
"Tak hanya dari eks kader PAN, eks kader PBB (Partai Bulan Bintang) maupun PPP (Partai Persatuan Pembangunan) hingga PKS (Partai Keadilan Sejahtera) juga sudah bergabung bersama kami," kata Dwi.
Dengan begitu, lanjut Dwi, ceruk suara Partai Ummat dalam menyongsong Pemilu 2024 dipastikan lebih luas dan lebar. Meskipun diakui sebagain pengurus Partai Ummat merupakan mantan kader PAN.
"Bagi kami, kompetisi adalah hal biasa, mengingat di Yogyakarta basis Muhammadiyah kuat, pasti irisan Partai Ummat dan PAN di situ lebih kental," kata dia.
“Namun semangat kami tidak mengambil ceruk siapa pun dalam pemilu 2024, kami ingin berlomba-lomba dalam kebaikan, fastabiqul khairat, insyaallah akan menjadi peserta pemilu yang sangat diperhitungkan," kata Dwi menambahkan bahwa target Partai Ummat DIY di Pemilu 2024 masuk tiga besar.
Dalam tasyakuran setelah dinyatakan lolos sebagai partai politik peserta Pemilu 2024 nomor urut 24 itu, para pengurus, kader serta simpatisan Partai Ummat DIY mrnggelar ziarah ke makam pendiri persyarikatan Muhammadiyah, KH Ahmad Dahlan, di Karangkajen Yogyakarta. Mereka lantas menggelar aksi berbagi dan doa bersama anak-anak di Panti Asuhan Yatim Putra Muhammadiyah Lowanu Kota Yogyakarta.