Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Sains

Mengenal Predikat Kelulusan di Berbagai Jenjang Strata Pendidikan dan Program

Penentuan predikat kelulusan mahasiswa di setiap kampus berbeda. Meski begitu, rentang nilai IPK yang dikategorikan tidak terlalu berbeda.

19 September 2022 | 15.56 WIB

Ilustrasi mahasiswa wisuda. shutterstock.com
Perbesar
Ilustrasi mahasiswa wisuda. shutterstock.com

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Mendapatkan predikat kelulusan terbaik adalah impian semua mahasiswa. Mahasiswa yang melaksanakan kuliah dengan baik, akan memperoleh gelar penghargaan yang disebut cumlaude.  

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Predikat kelulusan mahasiswa dinilai dari indeks prestasi kumulatif yang diperoleh mahasiswa selama mengikuti masa pendidikan. Mengutip dari dpp.fispol.ugm.ac.id, predikat kelulusan diberikan dalam tiga jenjang yaitu jenjang bawah dengan predikat memuaskan, jenjang menengah dengan predikat sangat memuaskan dan jenjang tertinggi dengan predikat cumlaude. 

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Penentuan predikat kelulusan mahasiswa di setiap kampus berbeda. Meski begitu, rentang nilai Indeks Prestasi Kumulatif atau IPK yang dikategorikan tidak terlalu berbeda jauh. 

Mengutip dari unpad.ac.id, terdapat pembagian predikat kelulusan pada tiap program: 

  1. Strata 1, Diploma III, dan Diploma IV

-- IPK 2,00-2,75 dari 4,00, memuaskan
-- IPK 2,76-3,50 sangat memuaskan
-- IPK 3,51-4,00 cumlaude (dengan pujian). 

  1. Profesi

-- IPK 3,00-3,50 dari 4,00 memuaskan
-- IPK 3,51-3,75 sangat memuaskan
-- IPK 3,51-4,00 cumlaude (dengan pujian).

  1. Strata 2

-- IPK 2,75-3,40 dari 4,00 memuaskan
-- IPK 3,41-3,70, sangat memuaskan
-- IPK 3,71 hingga 4,00 cumlaude (dengan pujian)

  1. 4. Strata 3

-- IPK 3,00-3,49 dari 4,00, memuaskan
-- IPK 3,50-3,79, sangat memuaskan
-- IPK 3,80-4,00, cumlaude (dengan pujian).


MELINDA KUSUMA NINGRUM 

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus