Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Sepakbola

Bantuan Mengalir dari Pelaku Sepak Bola, Tae-yong Sumbang APD

Berbagai upaya dilakukan pelaku sepak bola Indonesia untuk memberikan dukungan kepada tim medis pandemi virus corona, termasuk dari Shin Tae-yong.

6 April 2020 | 21.20 WIB

Image of Tempo
Perbesar

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Ragam cara dilakukan oleh para pelaku di ruang lingkup keluarga besar sepak bola Indonesia dalam memberikan dukungan untuk para Dokter, tenaga medis, dan korban yang berada di barisan terdepan penanggulangan virus corona serta yang menjadi korban dari virus tersebut di Indonesia.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Salah satunya adalah dengan menyumbangkan Alat Pelindung Diri (APD) juga obat-obatan. Belum lama ini, pelatih tim nasional Indonesia asal Korea Selatan, Shin Tae-yong, menyumbangkan APD ke Rumah Sakit Pelni, Jakarta.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Kemudian, insan sepak bola lainnya yang tergabung dalam APPI (Asosiasi Pesepakbola Profesional Indonesia) dan juga dengan Asosiasi Pelatih Sepakbola Seluruh Indonesia (APSSI). Kedua asosiasi tersebut memberikan bantuan untuk tenaga media serta para korban virus Covid-19 di Indonesia.

Lalu ada Mills, sebagai apparel resmi kebutuhan perlengkapan untuk federasi dan tim nasional, baru-baru ini melakukan kampanye, dengan menyubang sebanyak 1000 Alat Pelindung Diri (APD) untuk para tenaga medis yang sudah berada di barisan terdepan dalam menangani pandemi virus Covid-19 di Indonesia.

Sejatinya, pada bulan April ini akan ada perkenalan dengan baju tim nasional Indonesia yang terbaru, kerja sama antara PSSI dan Mills. Namun, dengan adanya kondisi seperti saat ini, harus menunda acara tersebut, karena ada hal yang lebih penting dari sepak bola, yakni kemanusiaan.

APD tersebut telah berjalan untuk disalurkan dengan mobil pickup. Alat tersebut dimasukkan ke dalam kotak berwarna merah berlogo dan bertuliskan Mills.

Para pemain dan pelatih sepak bola lainnya juga ada yang menyumbangkan baju dari tim nasional dan klub yang pernah dipakainya untuk dilelang agar dapat membantu mereka yang terkena virus corona dan para tenaga medis.

PSSI.ORG

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus