Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Liga Indonesia

Laga Persib Bandung vs Persija Jakarta Tanpa Penonton, PSSI Minta Suporter Patuhi Aturan

Sekjen PSSI Yunus Nusi ingin suporter memaklumi keputusan Komdis PSSI soal laga Persib Bandung vs Persija Jakarta digelar tanpa penonton.

4 Maret 2024 | 17.19 WIB

Image of Tempo
Perbesar
Sekretaris Jenderal PSSI Yunus Nusi saat ditemui di GBK Arena, Jakarta Pusat, Senin, 4 Maret 2024. TEMPO/Randy

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Sekretaris Jenderal PSSI Yunus Nusi meminta suporter menaati aturan yang ditetapkan federasi dalam pertandingan Liga 1. Ia memastikan bahwa laga Persib Bandung vs Persija Jakarta bakal digelar tanpa penonton.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Jagad media sosial, sebelumnya, diramaikan dengan beredarnya foto surat keputusan Komisi Disiplin PSSI yang berisi hukuman untuk Persib imbas kerusuhan suporter yang terjadi di luar area Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Selasa 27 Februari lalu. Salah satu sanksi yang dijatuhkan adalah larangan menghadirkan penonton dalam satu pertandingan kandang.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Yunus mengatakan pihaknya tak mau kejadian seperti Tragedi Kanjuruhan kembali terulang. Untuk itu, dia ingin agar para suporter memaklumi keputusan Komdis PSSI soal larangan hadir ke stadion untuk laga Persib vs Persija pada pekan ke-27 Liga 1 pada Sabtu, 9 Maret mendatang.

"Kami tidak mau kecolongan lagi karena kejadian seperti, maaf Kanjuruhan. Itu betul-betul luar biasa memukul federasi, kita juga berharap ke depanya kawan-kawan saling menahan diri juga harus memaklumi bahwa ketika PSSI memberikan keputusan tanpa penonton, ya layaknya itu juga dituruti," ujar dia saat ditemui di GBK Arena, Jakarta Pusat, Senin, 4 Maret 2024.

Kendati demikian, Maung Bandung sejatinya bisa melakukan banding atas keputusan tersebut. Tim asuhan Bojan Hodak dikabarkan telah mengajukan banding, tetapi Yunus mengaku belum menerima surat resminya.

"Belum, kami tunggu suratnya. Kami akan lakukan semuanya secara prosedural karena ini juga menyangkut sebuah resiko yang sangat besar, tentu kami mengakomodir saran dan pendapat dari berbagai elemen dan kami juga harus berkaca beberapa kejadian," tutur dia.

Duel Persib vs Persija dalam lanjutan pekan ke-27 Liga 1 akan digelar di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung pada Sabtu, 4 Maret 2024 mulai pukul 15.00 WIB. Pertandingan ini akan menentukan posisi kedua tim di klasemen sementara dalam persaingan menuju championship series.

Persib Bandung saat ini menempati urutan kedua dengan 48 poin, terpaut 15 angka dari Borneo FC. Adapun Persija berada di peringkat kedelapan klasemen Liga 1 dengan 35 poin. Macan Kemayoran membutuhkan kemenangan untuk menjaga asa finis di empat besar.

Randy Fauzi Febriansyah

Randy Fauzi Febriansyah

Jurnalis olahraga Tempo

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
>
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus