Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Liga Inggris

Menjelang Persija Jakarta vs Persib Bandung di Liga 1, Tim Pangeran Biru Belum Terkalahkan di Laga Tandang

Laga besar antara Persija Jakarta vs Persib Bandung akan tersaji pada pekan ke-23 Liga 1 2024-2025. PT LIB mencatat Persib Bandung belum terkalahkan.

14 Februari 2025 | 15.15 WIB

Ribuan Bobotoh menyaksikan sesi latihan Persib Bandung jelang pertandingan melawan Persija Jakarta di Stadion GBLA, Kota Bandung, Jawa Barat, 13 Februari 2025. Antara/Rubby Jovan
Perbesar
Ribuan Bobotoh menyaksikan sesi latihan Persib Bandung jelang pertandingan melawan Persija Jakarta di Stadion GBLA, Kota Bandung, Jawa Barat, 13 Februari 2025. Antara/Rubby Jovan

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

slot-iklan-300x100

TEMPO.CO, Jakarta - Laga besar antara Persija Jakarta vs Persib Bandung akan tersaji pada pekan ke-23 Liga 1 2024-2025. Pertandingan bertajuk El Clasico Indonesia ini akan berlangsung di Stadion Patriot, Bekasi, pada Minggu, 16 Februari 2025, pada pukul 15.30 WIB. 

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

slot-iklan-300x100

Persib Bandung punya catatan yang terbilang bagus pada setiap laga tandang Liga 1. Yang terbaru, tim berjuluk Pangeran Biru itu kembali menuai hasil positif pada pekan ke-22 saat melawan PSIS Semarang. Persib Bandung menang tipis 1-0 atas PSIS.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

slot-iklan-300x600

Kemenangan tersebut membaut posisi Maung Bandung di puncak klasemen Liga 1 semakin kokoh. Tim asuhan Bojan Hodak itu unggul sembilan poin atas tim yang saat ini menduduki posisi kedua, Dewa United FC.

Hingga pekan ke-22 Liga 1 2024-2025, Persib Bandung tercatat sebagai satu-satunya tim yang belum pernah menelan kekalahan khusus pada pertandingan tandang. Sejauh ini, Maung Bandung sudah menjalani 11 pertandingan tandang. Dari jumlah itu, mereka telah membukukan 6 kali kemenangan dan 5 kali imbang. Mereka juga sukses mencetak 17 gol pada laga tandang dan cuma kebobolan 9 gol.

Kemenangan tandang diraup Persib Bandung saat melawan Persik Kediri, PSS Sleman, PS Barito Putera, Persis Solo, Arema FC, dan PSIS Semarang. Sedangkan hasil imbang laga tandang, diraih saat melawat ke kandang Dewa United FC, Madura United FC, PSM Makassar, Bali United FC, dan PSBS Biak. 

Adapun kontestan Liga 1 lain sudah menelan kekalahan. Dewa United dan PSM Makassar misalnya. Dua tim tersebut sudah menelan tiga kali kekalahan pada pertandingan tandang. Sementara tim sekelas Persija Jakarta dan Persebaya Surabaya, masing-masing sudah mengalami 5 kekalahan pada pertandingan away.

Dengan catatan laga tandang Persib, Guntur Cahyo Utomo, Performance Development Manager PT Liga Indonesia Baru (PT LIB), menyebut konsistensi menjadi salah satu faktor penentunya. “Hampir tidak ada perbedaan cara bermain ketika bermain kandang atau tandang. Ini adalah salah satu indikator bahwa konsistensi dari para pemain memainkan peran penting.” 

“Selain itu, level konsentrasi menjadi salah satu keunggulan Persib yang tidak banyak dimiliki oleh klub lain, terutama saat bermain away. Konsistensi lain adalah mereka mampu mengeksekusi high quality football selama 90 menit permainan. Kualitas inilah yang membuat mereka sangat kuat,” ujar Guntur pada Jumat, 14 Februari 2025.

Rapor Pertandingan Tandang Kontestan BRI Liga 1 2024/25 Hingga Pekan Ke-22:

KlubPertandinganMenangSeriKalah
Persib Bandung11650
Dewa United FC11443
Persija Jakarta12525
Persebaya Surabaya11425
Bali United FC11506
Persita Tangerang11524
Borneo FC Samarinda11236
Persik Kediri11524
Malut United FC11443
Arema FC12525
PSM Makassar11263
PSBS Biak11344
PS Barito Putera10244
PSIS Semarang11335
PSS Sleman10235
Persis Solo11128
Semen Padang FC11317
Madura United FC11128

LIGA INDONESIA BARU

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

slot-iklan-300x100
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus