Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Seni

Cha Eun Woo Ungkap Perasaan Kehilangan dalam Lagu Debut Solo Berjudul STAY

Cha Eun Woo, hari ini, Kamis 15 Februari 2024, merilis album solo pertamanya yang berjudul ENTITY

15 Februari 2024 | 22.30 WIB

Cha Eun Woo. Instagram.com/@eunwo.o_c
Perbesar
Cha Eun Woo. Instagram.com/@eunwo.o_c

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Cha Eun Woo menunjukkan kemampuan bermusiknya lewat album solo pertama, ENTITY, yang dirilis hari ini, Kamis 15 Februari 2024. Bersamaan dengan lagu utama album itu, STAY dan video klipnya.  

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Lewat album ENTITY personel grup K-Pop Astro itu, ingin terbuka dengan idenitasnya. Dia ingin menunjukkan beragam emosi dan jujur sebagai artis Cha Eun Woo dan Lee Dong Min, nama aslinya.

Lagu Stay

Selain itu, Cha Eun Woo menambahkan konsep rumah untuk menunjukkan beragam kepribadian Lee Dong Min. Tak heran jika penggemarnya memiliki ekspektasi tinggi terhadap kisah musikal yang ingin diceritakannya. Ada enam lagu dalam album ini. Semua liriknya ditulis oleh pria berusia 26 tahun itu.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Termasuk lagu utama yang berjudul STAY. Lagu bergenre pop country ini menampilkan permainan gitar yang tenang juga kuat. Lirik lagunya berisi penghiburan bagi semua orang yang sedih karena perpisahan dengan orang yang dicintai. Dengan mengungkapkan perasaan kehilangan sesuatu, lirik lagu ini menembus makna keseluruhan ENTITY yang ingin disampaikan Cha Eun-woo.  

Gaet model India Eisley

Video musik STAY sempat ramai diperbincangkan sebelum dirilis. Hal ini bermula foto dirinya dengan model video klip India Eisley beredar di media sosial. Foto ini menumbulkan spekulasi Cha Eun Woo sedang kencan dengan seorang wanita. Padahal foto itu diambil saat mereka syuting video klip di Amerika Serikat.

Cha Eun Woo dan India Eisley. Foto: Instagram

Dalam video klip ini, penggemar juga bisa melihat bakat Eun Woo yang lain, yaitu kating. Dia mencoba akting yang tidak biasa, seperti merokok dan mengendari sepeda motor besar. Dia juga berusaha menyampaikan narasi yang solid melalui emosi yang tenang namun kuat serta kekuatan ekspresif.

Dia juga membagikan beberapa foto dan video di balik layar syuting video klip itu melalui Instagram-nya. "STAY," tulisnya singkat disertai emoticon nada lagu.

Live performance album ENTITY

Selain STAY, lagu lainnya dalam album ini adalah WHERE AM I, Alone with You, You're the best, Fu*king great time, dan Memories (CD Only). Cha Eun Woo akan menampilkan keenam lagu itu secara langsung untuk pertama kalinya dalam fan-con ekslusif. Acara itu digelar pada 17 Maret 2024, di Jamsil Indoor Gymnasium di Songpa-gu, Seoul. 

STAR NEWS | HERALD POP

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus