Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
TEMPO.CO, Jakarta - Dalam karya-karya musiknya, Johann Sebastian Bach ahli dalam memunculkan dan mempertahankan emosi yang berbeda. Dia juga seorang pendongeng ulung, sering menggunakan melodi untuk menyarankan tindakan atau peristiwa.
Dalam karya-karyanya Sebatian Bach menarik dari gaya musik yang berbeda dari seluruh Eropa, termasuk Prancis dan Italia. Dia menggunakan counterpoint, memainkan beberapa melodi secara bersamaan, dan fugue, pengulangan melodi dengan sedikit variasi, untuk menciptakan komposisi yang kaya detail. Dia dianggap sebagai komposer terbaik dari era Baroque, dan salah satu tokoh terpenting dalam musik klasik pada umumnya.
Bach Lahir di Eisenach, Thuringia, Jerman, pada 31 Maret 1685. Bach berasal dari keluarga pemusik, yang membentang dari berbagai generasi. Ayahnya, Johann Ambrosius, bekerja sebagai musisi kota di Eisenach, dan diyakini bahwa dia mengajari Johann muda bermain biola.
Selaera musik Bach mulai berkembang ketika berusia tujuh tahun. Kala itu, Bach pergi ke sekolah di mana ia menerima pelajaran agama dan belajar bahasa Latin dan mata pelajaran lainnya. Iman Lutheran-nya akan memengaruhi karya-karya musiknya di kemudian hari.
Pada saat dia berusia 10 tahun, Sebastian Bach menjadi yatim piatu setelah kematian kedua orang tuanya. Kakak laki-lakinya Johann Christoph, seorang organis gereja di Ohrdruf, yang menggantikan kedua orang tuanya untuk merawat Bach. Johann Christoph memberikan beberapa instruksi musik lebih lanjut untuk adiknya dan mendaftarkannya di sekolah lokal. Bach tinggal bersama keluarga saudara laki-lakinya sampai dia berusia 15 tahun.
Berdasarkan biography.com, Bach yang memiliki suara nyanyian sopran yang indah, membantunya mendapatkan tempat di sebuah sekolah di Lüneburg. Beberapa saat setelah kedatangannya, suaranya berubah dan Bach beralih bermain biola dan harpsichord.
Bach sangat dipengaruhi oleh organis lokal bernama George Böhm. Pada 1703, ia mendapatkan pekerjaan pertamanya sebagai musisi di istana Duke Johann Ernst di Weimar. Di sana, dia adalah seorang yang serba bisa, melayani sebagai pemain biola dan kadang-kadang, mengisi posisi organis resmi.
Sebagai seorang musisi yang berbakat, Bach mendapatkan posisi organis di Gereja Baru di Arnstadt. Hal ini ia dapatkan karena keterampilan teknis bermusiknya yang memiliki kualitas berbeda dari musisi yang pernah ada sebelumnya. Lebih lanjut, ia bertanggung jawab menyediakan musik untuk layanan keagamaan dan acara khusus serta memberikan instruksi musik.
Dalam permainan musiknya, Bach menghilangkan pakem-pakem musik mainstream menggubah musik-musik dengan teknik yang memainkan dua melodi terpisah secara bersamaan dan terbebas dari ikatan nada dasar. Gaya bermain tersebut juga sering disebut dengan gaya kontrapuntal.
Karya-karya Bach populer pada periode 1700-an, pada masa ini pula ketika karya seni dan arsitektur sedang berada di periode Baroque. Periode Baroque memiliki kaitan yang cukup erat dengan Gereja Katolik di masa tersebut. Ketika itu Gereja Katolik memutuskan pada Konsili Trente bahwa seni harus mengkomunikasikan tema-tema keagamaan dan keterlibatan emosional langsung dalam menanggapi Reformasi Protestan.
Jauh sebelum karya-karya Sebastian Bach populer, musik-musik ketika itu memainkan gaya yang terikat pada nada dasar tertentu, hal itulah yang membuat musik-musik di barat menjadi mainstream. Musik periode Baroque yang terkenal dengan “kesulitannya” membuat karya-karya Bach asing di telinga banyak orang ketika itu.
Hal ini juga disebut dengan Bach Revival dan menjadi salah satu zaman yang disebut sebagai kepopuleran seorang komposer asal Jerman Johan Sebastian Bach atau J.S Bach -begitulah kemudian ia dikenal- melahirkan karya-karya yang mampu melampaui zamannya.
GERIN RIO PRANATA
Baca: Mengenal Sebastian Bach, Komposer Religius yang Melampaui Zamannya
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini