Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Seni

Palembang Jadi Kota Perdana Tur Sumatera Banda Neira

Banda Neira malam ini memulai Tur Sumatera di Palembang. Tur ini melanjutkan Tur Jawa-Bali yang sudah digelar pada Desember 2024 hingga Februari lalu.

26 April 2025 | 23.35 WIB

Poster Tur Sumatera Banda Neira. Foto: Dok. Istimewa.
Perbesar
Poster Tur Sumatera Banda Neira. Foto: Dok. Istimewa.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Palembang - Palembang menjadi kota pertama dalam tur konser Banda Neira bertajuk Panggung Intim: Berjalan Lebih Jauh di Sumatera, setelah hiatus selama delapan tahun. Konser berlangsung malam ini, Sabtu, 26 April 2025, usai kedatangan Banda Neira di Palembang sore tadi.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Tur Sumatera ini mencakup beberapa kota lain setelah Palembang, yaitu Jambi (27 April), Pekanbaru (29 April), Padang (1 Mei), Batam (2 Mei), dan Medan (3 Mei). Ini menjadi tur kedua Banda Neira setelah sebelumnya menyelesaikan tur perdana di sembilan kota besar Indonesia pada Februari lalu.

Palembang Jadi Kota Pertama Tur Sumatera Banda Neira

Production and Technical Manager dari Tigosengan Entertainment selaku promotor, Renzu, mengatakan tur ini menjadi penampilan perdana Banda Neira di Palembang, baik pada era Ananda Badudu dan Rara Sekar, maupun formasi baru bersama Sasha Iguana. "Ini bukan hanya perdana dalam rangkaian tur Sumatera, tetapi juga penampilan perdana Banda Neira di Palembang," kata Renzu, Sabtu, 26 April 2025, saat ditemui di balik panggung.

Menurut Renzu, antusiasme penonton sangat tinggi sejak pengumuman pembukaan tiket dilakukan oleh Tigosengan dan Kanal Pertunjukkan. "Presale pertama dan kedua habis dalam waktu kurang dari satu jam. Hari ini pun, tiket on the spot (OTS) sudah kami tutup karena sudah penuh," kata dia.

Promotor menyediakan 450 tiket untuk Panggung Intim, dengan total 500 orang termasuk tim panitia, disesuaikan dengan kapasitas ruang indoor yang tersedia. "Kami ingin memastikan kenyamanan penonton, jadi jumlah tiket disesuaikan dengan kapasitas ruangan," kata Renzu.

Selain Banda Neira, konser ini juga menghadirkan penampilan pembuka dari band lokal Palembang, yaitu Langgam dan Andembo. "Kami juga ingin berjejaring dan mengangkat teman-teman musisi lokal," katanya menambahkan. 

Akhiri Hiatus, Banda Neira Luncurkan Album Baru

Duo folk akustik ini mengakhiri masa bubarnya dengan merilis album baru bertajuk Tumbuh dan Menjadi pada 1 November 2024. Album ini menjadi penanda fase baru dalam perjalanan musikal Banda Neira, yang menyatakan bubar sejak Desember 2016. 

Secara tema dan musikalitas, Tumbuh dan Menjadi memiliki benang merah dengan album-album sebelumnya, yakni Berjalan Lebih Jauh (2013) dan Yang Patah Tumbuh, yang Hilang Berganti (2016). Sasha menyebut album ini sebagai penutup dari trilogi perjalanan musikal Banda Neira. “Ia menutup sekaligus membuka jalan BN menuju fase yang baru nanti," kata Sasha Iguana.

Sebelum menggelar Tur Sumatera, Banda Neira sudah lebih dulu menggelar Tur Jawa Bali yang  bertajuk Berjalan Lebih JauhTur perdana mereka digelar sepanjang Desember 2024 hingga Februari 2025, mencakup panggung-panggung intim di sembilan kota di Jawa dan Bali.

ADINDA JASMINE PRASETYO berkontribusi dalam penulisan artikel ini.

Pilihan Editor: Banda Neira Gelar Tur Berjalan Lebih Jauh Jawa-Bali dengan Panggung Intim

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus