Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Seni

Via Vallen Bikin Video Klip Buat Film Raya and the Last Dragon: Ini Paling Lama

Via Vallen mengatakan proses syuting video klip lagu Kita Bisa untuk film Raya and the Last Dragon adalah yang paling yang pernah dia jalani.

20 Maret 2021 | 23.04 WIB

Image of Tempo
Perbesar
Via Vallen dalam pembuatan video klip lagu Kita Bisa untuk film Raya and the Last Dragon. Foto: Disney

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Penyanyi Via Vallen menjalani syuting pembuatan video klip lagu Kita Bisa sebagai sountrack film Disney, Raya and the Last Dragon. Film Raya and the Last Dragon merupakan animasi karya Walt Disney Animation Studios pertama yang mengambil inspirasi dari budaya Asia Tenggara, termasuk Indonesia.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Lagu Kita Bisa sudah meluncur pada 26 Februari 2021. Adapun video klipnya karya sutradara Gilbert March, dapat disaksikan mulai Jumat, 19 Maret 2021 di kanal YouTube DisneyMusicAsiaVEVO. Ada empat unsur budaya yang masuk dalam video klip tersebut, yakni wayang, batik, pencak silat, dan keindahan alam Indonesia.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Proses syuting video klip Kita Bisa memakan waktu 24 jam. Menurut Via Vallen, ini adalah syuting video klip terlama yang pernah dia jalani. "Belum pernah bikin video klip selama ini sebelumnya," kata Via Vallen dalam keterangan tertulis Disney, Jumat 19 Maret 2021. "Biasanya aku syuting video klip selama setengah hari. Tapi kali ini benar-benar seharian penuh."

Via Vallen dalam pembuatan video klip lagu Kita Bisa untuk film Raya and the Last Dragon. Foto: Disney

Pada beberapa set pengambilan gambar, tampak Via Vallen mengenakan pakaian batik. Termasuk ketika perempuan 29 tahun ini dikelilingi berbagai motif batik indah yang berasal dari Wonogiri, Yogyakarta, Cirebon, Bengkulu, dan Bali. Beberapa jenis dan motif batik yang ditunjukkan di antaranya, Megamendung, Parang, Poleng, Besurek, Jlamprang, Remekan, Kembang, Kawung, dan Lung-Lungan.

Atlet pencak silat juga dilibatkan dalam pembuatan video klip Kita Bisa ini. Adalah Tegar Abdillah Akbar, atlet Pusat Pendidikan dan Latihan Olahraga Mahasiswa Provinsi DKI Jakarta yang menjadi koreografer pencak silat. Tegar menampilkan gerakan Jurus Regu yang memperlihatkan 12 jurus secara bersamaan dengan gerakan yang kompak.

Untuk nuansa alam Indonesia, video klip Kita Bisa menampilkan lebih dari 50 jenis tanaman asli untuk menciptakan suasana hutan hujan tropis seperti di negeri Kumandra dalam film yang mirip dengan alam Indonesia. Beraneka tanaman mulai dari pohon beringin, tanaman pakis, lumut, anggrek, Philodendron, sampai Monstera, ditata selama hampir 30 jam dalam studio selebar 20 meter.

Via Vallen dalam pembuatan video klip lagu Kita Bisa untuk film Raya and the Last Dragon. Foto: Disney

Film Raya and the Last Dragon disutradaarai oleh Don Hall dan Carlos Lopez Estrada bersama Paul Briggs dan John Ripa. Film yang sudah diputar di bioskop Indonesia sejak 3 Maret 2021, ini dibintangi oleh Kelly Marie Tran sebagai pengisi suara Raya dan Awkwafina sebagai Sisu.

Kendati pembuatan video klip berlangsung lama, Via Vallen bersyukur semangat gotong royong semua kru yang terlibat membuat prose syuting berjalan lancar dan hasilnya sangat memuaskan. "Semoga video klip ini dapat menginspirasi dan diterima dengan baik oleh seluruh penggemar," katanya.

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
>
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus