Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
GARA-gara mengikuti wajib militer sejak 2009, aktor ganteng Korea Selatan, Lee Dong-gun, 30 tahun, putus dengan pacarnya, aktris Cha Ye-ryun. Sampai sekarang, Dong-gun belum punya kekasih lagi. "Selama mengikuti wajib militer, saya tidak punya waktu berpacaran," kata Dong-gun ketika ditemui Tempo di rumah Duta Besar Korea Selatan untuk Indonesia, Kim Young-sun, Selasa malam pekan lalu.
Lee Dong-gun datang ke Indonesia untuk meramaikan Festival Pekan Indonesia-Korea pada 29 September hingga 4 Oktober lalu. Mungkin lantaran sedang jomblo, selama di Jakarta, Dong-gun sesekali mencuri pandang ke arah gadis Indonesia. "Gadis Indonesia sangat baik. Mereka memiliki wajah yang selalu tersenyum," katanya.
Sayang, Dong-gun tak menjelaskan apakah ada gadis Indonesia yang mampu menambat hatinya. Dalam balutan pakaian militer, aktor yang bermain dalam drama terkenal Everyday Night itu terlihat lebih menjaga sikap—alias jaim. "Saya tidak berminat mencari pacar selama melaksanakan wajib militer," dia menegaskan.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
- Akses edisi mingguan dari Tahun 1971
- Akses penuh seluruh artikel Tempo+
- Baca dengan lebih sedikit gangguan iklan
- Fitur baca cepat di edisi Mingguan
- Anda Mendukung Independensi Jurnalisme Tempo