Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
SELAIN berkegiatan di dunia akting, pemeran utama film Women from Rote Island, Merlinda Dessy Arantji Adoe atau akrab disapa Linda, memiliki minat di bidang olahraga. Linda aktif berolahraga zumba dan berselancar di laut.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Saking gandrungnya pada zumba, perempuan 44 tahun ini sampai berlatih olahraga tersebut minimal seminggu tiga kali. Saat masih tinggal di Kupang, Nusa Tenggara Timur, Linda juga tergabung dalam komunitas zumba.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
“Latihan rutin zumba membantu sekali bagi saya untuk menjaga kebugaran tubuh. Kalau sudah zumba bikin perasaan menjadi happy juga,” kata Linda kepada Tempo, 13 Februari 2024.
Untuk menjaga kebugaran tubuh, Linda juga rutin berselancar. Ia belajar berselancar kepada suaminya. “Kalau mau berlatih benar-benar disiapkan sekali fisiknya karena butuh keseimbangan yang penuh kalau lagi berselancar,” tutur pemeran Orpha dalam Women from Rote Island ini.
Linda pun bergabung dengan komunitas istri surfer yang juga punya hobi berselancar. “Di komunitas itu ada juga pelatih yang mengajari kami berselancar. Kadang, sambil menunggu ombak datang, kami suka bergibah,” ujar aparatur sipil negara di Kecamatan Rote Timur, Nusa Tenggara Timur, ini.
Di samping rutin berlatih zumba dan berselancar, Linda menjalani gaya hidup sehat dengan menjaga pola makan. Suaminya sangat berperan bagi Linda dalam menerapkan hidup sehat.
“Suami sering mengingatkan saya buat membatasi sumber karbohidrat, seperti nasi. Lalu, setiap kali bangun pagi, saya selalu rutin minum air jeruk dikasih cuka apel atau jus jeruk. Kalau makan ikan laut, pilih yang bagian daging putihnya, lalu cukup ditambah lada dan garam,” ucap Aktris Pilihan Tempo 2023 ini.
- Akses edisi mingguan dari Tahun 1971
- Akses penuh seluruh artikel Tempo+
- Baca dengan lebih sedikit gangguan iklan
- Fitur baca cepat di edisi Mingguan
- Anda Mendukung Independensi Jurnalisme Tempo
Di edisi cetak, artikel ini terbit di bawah judul "Jaga Kebugaran dengan Zumba"