Kepolisian Resort (Polres) Cianjur, Jawa Barat, menangkap pelaku pelecehan Usep Mulyadi (46) warga Kecamatan Cugenang, terhadap petugas Pertashop di Jalan Raya Cianjur-Sukabumi, tepatnya di Kecamatan Gebrong yang terekam CCTV, Selasa 27 Agustus 2024.
Kasatreskrim Polres Cianjur AKP Tono Listianto di Cianjur Selasa, mengatakan tertangkapnya pelaku tersebut setelah petugas melihat bukti CCTV dan mendapat nomor polisi (nopol) sepeda motornya, sehingga identitas pelaku terungkap dan petugas langsung melakukan penangkapan.
"Pelaku ditangkap di rumahnya tanpa perlawanan, petugas berhasil melakukan identifikasi dari wajah dan nopol sepeda motor yang digunakan saat mengisi bahan bakar minyak (BBM) di Pertashop di Kecamatan Gekbrong," katanya.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini