Bakal calon presiden dari PDIP Ganjar Pranowo menemukan sejumlah masalah yang dialami warga DKI Jakarta selama ia blusukan di sejumlah kampung di Jakarta.
Ganjar Pranowo yang masih menjabat Gubernur Jawa Tengah memafaatkan libur akhir pekan, Sabtu dan Minggu lalu untuk blusukan ke di kampung-kampung Jakarta. Pada Sabtu, 24 Juni 2023 lalu, dia blusukan ke Pasar Warakas dan Pasar Anyar Bahari di Jakarta Utara.
Kemudian esoknya, pada Minggu, 25 Juni 2023, Ganjar melanjutkan blusukannya ke Pademangan, Jakarta Utara.
Saat berkeliling di Pasar Anyar Bahari, Ganjar berbincang dan sarapan di pasar. Ia menerima keluhan dari salah seorang pedagang tentang sepinya pasar karena masyarakat kini lebih memilih belanja online.
Kepada Ganjar, seorang pedagang pasar juga mengeluhkan soal biaya retribusi bulanan yang dinilai cukup memberatkan.
Ganjar berinisiatif menelepon Heru Budi Hartono. Namun karena Heru Budi tak mengangkat telepon, Ganjar lantas menelepon Sekda DKI Joko Agus Setyono.
Kemudian esoknya, saat blusukan ke Pademanngan, Jakarta Utara, Ganjar menemukan warga di sana kesulitan mengakses air bersih.
Selain air bersih, Ganjar juga menyoroti akses kesehatan dan pendidikan yang menurutnya masih memerlukan perbaikan.
Ganjar belum mau membeberkan program apa yang akan disiapkan untuk mengatasi permasalahan yang ia temui saat blusukan tersebut.
Foto: Tempo.co
Editor: Ridian Eka Saputra
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini