Video

Hasil Kualifikasi MotoGP San Marino 2018: Jorge Lorenzo Tercepat

9 September 2018 | 08.17 WIB

Pembalap Spanyol, Jorge Lorenzo, berhasil merebut posisi start terdepan (pole position) untuk balapan MotoGP San Marino. Dalam kualifikasi di Misano, Sabtu malam, 8 September 2018, ia menjadi yang tercepat, bahkan mampu mencatatkan rekor kecepatan baru di sirkuit itu.

Lorenzo mencatatkan waktu 1 menit 31,629 detik. Ia mengungguli Jack Miller, pembalap Pramac Ducati, dan Maverick Vinales, pembalap Movistar Yamaha, yang berhak start dari posisi kedua dan ketiga.

Marc Marquez, pembalap Honda yang kini memuncaki klasemen, hanya berada di urutan kelima. Sedangkan pesaingnya dari Yamaha, Valentino Rossi, menempati posisi ketujuh.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Video: Dorna/Reuters
Naskah: Tempo.co
Editor: Ngarto Februana

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

ads
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum