Uji coba operasi terbatas light rail transit (LRT) dilakukan di Stasiun Velodrome Rawamangun, Jakarta, Rabu, 12 September 2018. PT Jakarta Propertindo (Jakpro) melakukan proses uji coba moda transportasi LRT Jakarta secara terbatas.
Uji coba membentang dari Stasiun Velodrome Rawamangun hingga Stasiun Boulevard Utara Kelapa Gading sepanjang 5,8 kilometer. Perjalanan LRT ditempuh dengan kecepatan 40 kilometer per jam. Perjalanan hingga ke Stasiun LRT Kelapa Gading ditempuh 20 menit.
Uji coba terbatas tahap I ini akan berakhir pada 14 September 2018. Lintas uji operasi terbatas sepanjang 5,8 km, dari Stasiun Velodrome Utara ke Stasiun Kelapa Gading.
Jurnalis Video/Pilot Drone: Subekti
Editor: Ngarto Februana
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini