Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Arsip

13 Ribu Orang Habiskan Libur Lebaran 2023 di Kebun Binatang Ragunan

Sebanyak 13 ribu orang telah mengunjungi Kebun Binatang Ragunan hingga siang ini. Mereka menghabiskan libur Lebaran 2023.

23 April 2023 | 15.41 WIB

Pengunjung berwisata di Taman Margasatwa Ragunan, Jakarta, Minggu, 23 April 2023. Memanfaatkan libur Idul Fitri 1444 H, Puluhan ribu masyarakat memadati Taman Margasatwa Ragunan pada H+1 Lebaran. TEMPO/M Taufan Rengganis
Perbesar
Pengunjung berwisata di Taman Margasatwa Ragunan, Jakarta, Minggu, 23 April 2023. Memanfaatkan libur Idul Fitri 1444 H, Puluhan ribu masyarakat memadati Taman Margasatwa Ragunan pada H+1 Lebaran. TEMPO/M Taufan Rengganis

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Kepala Humas Taman Margasatwa Ragunan Wahyudi Bambang mengatakan, jumlah pengunjung kebun binatang sejak pagi menjelang siang mencapai 13.088 orang. Menurut dia, jumlah tersebut bisa bertambah di hari kedua Lebaran 2023 ini.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

"Saat ini beli tiket bisa secara online (daring) dan offline (luring)," kata dia kepada wartawan, Minggu, 23 April 2023. 

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Dari pantauan Tempo, banyak pengunjung yang memadati Kebun Binatang Ragunan. Kendaraan roda dua dan empat memenuhi akses jalan menuju Ragunan. Mereka memadati akses menuju lokasi wisata tersebut di bagian pintu utara.

Kondisi jalan terpantau padat merayap. Kendaraan tidak bisa melaju dengan kecepatan lebih dari 20 kilometer per jam. Kemacetan mulai terjadi di perempatan Jalan TB. Simatupang dan Jalan Harsono RM atau di depan Kantor Kementerian Pertanian.

Dari pantauan Tempo pukul 11.00 WIB di pintu utara, sepanjang jalan ke arah Kebun Binatang Ragunan tampak pedagang dadakan yang menjual minuman dan tikar. Beberapa dari pengendara ada yang minggir sejenak untuk membeli minum atau tikar.

Kanit Lantas Pasar Minggu Ajun Komisaris Polisi Supriyatno mengatakan hambatan terjadi karena pengunjung yang semakin banyak. "Padat untuk, sementara. Hambatannya ini karena motor, pejalan kaki. Jadi mau tarik dari sana (Kementerian Pertanian) susah," jelas Supriyatno di pintu utara Kebun Binatang Ragunan, Minggu, 23 April 2023.

Sebelumnya, pengelola Taman Margasatwa Ragunan memprediksi tempat wisata itu akan dikunjungi 70 ribu orang pada hari kedua Idul Fitri 2023/1444 Hijriah. 

Ikuti berita terkini dari Tempo di Google News, klik di sini.

M. Faiz Zaki

Menjadi wartawan di Tempo sejak 2022. Lulus dari Program Studi Antropologi Universitas Airlangga Surabaya. Biasa meliput isu hukum dan kriminal.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus