Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Arsip

Begini Remaja Putri Korban Runtuhan Crane di Depok Dievakuasi Tim SAR Gabungan

Operasi SAR pada proses evakuasi menggabungkan personil dari Kantor Pencarian dan Pertolongan Jakarta, Polsek Pancoran Mas, hingga Tagana Depok.

15 Oktober 2021 | 21.07 WIB

Kondisi rumah warga yang tertimpa sebuah crane di Jalan Mawar Raya, Pancoran Mas, Depok, Jawa Barat, Jumat, 15 Oktober 2021. Crane yang sedang melakukan pembokaran bekas tower air PDAM tersebut terjatuh dan menimpa rumah warga yang mengakibatkan beberapa penghuni rumah menjadi korban dan sedangkan satu orang penghuni terjepit beban berat. TEMPO/M Taufan Rengganis
Perbesar
Kondisi rumah warga yang tertimpa sebuah crane di Jalan Mawar Raya, Pancoran Mas, Depok, Jawa Barat, Jumat, 15 Oktober 2021. Crane yang sedang melakukan pembokaran bekas tower air PDAM tersebut terjatuh dan menimpa rumah warga yang mengakibatkan beberapa penghuni rumah menjadi korban dan sedangkan satu orang penghuni terjepit beban berat. TEMPO/M Taufan Rengganis

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta – Personil rescue Kantor Pencarian dan Pertolongan Jakarta mengevakuasi  seorang remaja putri, Jasmin Putri Fadilah, 14 tahun yang terjebak di runtuhan dari crane di Jalan Mawar, Kecamatan Pancoran Mas, Kota Depok, Jawa Barat, hari ini.

"Kami mendapatkan informasi tersebut siang ini dari Polsek Pancoran Mas serta langsung menerjunkan personil rescue menuju lokasi kejadian." ujar Hendra Sudirman, Jumat, 15 Oktober 2021.

Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Jakarta menjadi SAR Mission Coordinator dalam operasi Tim SAR tersebut.

Tim rescue Kantor Pencarian dan Pertolongan Jakarta melakukan metode Collapsed Structure Search and Rescue (CSSR) dengan mengoperasikan peralatan SAR ekstrikasi. 

Operasi SAR pada proses evakuasi menggabungkan personil SAR yang terdiri dari Kantor Pencarian dan Pertolongan Jakarta, Polsek Pancoran Mas, Koramil Pancoran Mas, Damkar Kota Depok, PMI Kota Depok, Tagana Kota Depok.

Juga Satpol PP Kota Depok, Kelurahan Depok Jaya, Dishub Kota Depok, Dinkes Depok Jaya, Sekolah Relawan, IEA Depok, Sedekah Nusantara, dan masyarakat setempat.

Korban remaja putri itu akhirnya berhasil dievakuasi sekitar pukul 14.35 WIB dalam keadaan selamat dan dievakusi menuju RS. Mitra Keluarga Kota Depok untuk mendapatkan penanganan selanjutnya. 

Baca : Satpol PP Jaksel Cek Dugaan Kerumunan di Gerai Subway Citos  

YULIANTI PUTRI ZELITA | DA

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus