Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Arsip

Boulevard Barat Kelapa Gading Banjir, Polisi Minta Pengendara Waspada

Juru bicara BPBD DKI Immanuel Manapa mengatakan Ahad pagi ini sejumlah jalan tergenang banjir dengan ketinggian 10-45 sentimeter.

24 Januari 2021 | 14.05 WIB

Ilustrasi banjir. ANTARA/Iggoy el Fitra
Perbesar
Ilustrasi banjir. ANTARA/Iggoy el Fitra

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - TMC Polda Metro Jaya melaporkan banjir setinggi 15 sentimeter di Jalan Boulevard Barat Kelapa Gading, Jakarta Utara pada Ahad, 24 Januari 2021. Polisi meminta pengendara motor mewaspadai genangan air saat melintasi jalan itu.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

"10.30 Situasi terkini di Jl. Boulevard Barat Kelapa Gading adanya genangan air setinggi +- 15 cm agar tetap hati-hati bagi pengendara yang melintas." Akun Twitter TMC Polda Metro Jaya, mencuit, Ahad siang ini, 24 Januari 2021.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Badan Penanggulangan Bencana Daerah DKI Jakarta mencatat 10 jalan terendam banjir pada Ahad, 24 Januari 2021. Juru bicara BPBD DKI Immanuel Manapa mengatakan pagi ini sejumlah jalan tergenang banjir dengan ketinggian 10-45 sentimeter.

"Genangan terjadi karena hujan yang mengguyur Jakarta pagi ini," kata Immanuel melalui keterangan tertulisnya.

Sampai pukul 09.00, BPBD belum menerima adanya wilayah lain yang tergenang banjir. Pihaknya juga belum menerima laporan adanya pengungsi dan posko pengungsian yang didirikan.

Akun Instagram BPBD DKI mencatat dari 10 titik pantau pintu banjir hanya pintu Pasar Ikan yang berstatus siaga dua dengan ketinggian muka air 220 sentimeter pada pukul 06.00. Pintu air lainnya seperti Manggarai hingga Sunter berstatus siaga 4 atau masih dalam batas normal.

 

Imam Hamdi

Bergabung dengan Tempo sejak 2017, setelah dua tahun sebelumnya menjadi kontributor Tempo di Depok, Jawa Barat. Lulusan UPN Veteran Jakarta ini lama ditugaskan di Balai Kota DKI Jakarta dan mendalami isu-isu human interest.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus