Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Arsip

Demo 30 September, Disdik Imbau Sekolah dan Orangtua Pantau Posisi Anak

Dinas Pendidikan Provinsi DKI Jakarta mengimbau setiap sekolah melakukan koordinasi untuk antisipasi ajakan demo 30 September di depan Gedung DPR.

29 September 2019 | 20.30 WIB

Suasana demonstrasi pelajar yang berujung ricuh di belakang gedung DPR, Jakarta, 25 September 2019. TEMPO/M Taufan Rengganis
Perbesar
Suasana demonstrasi pelajar yang berujung ricuh di belakang gedung DPR, Jakarta, 25 September 2019. TEMPO/M Taufan Rengganis

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Dinas Pendidikan Provinsi DKI Jakarta mengimbau setiap sekolah berkoordinasi dalam mengantisipasi ajakan demo 30 September di depan Gedung DPR. Dalam salah satu poster yang beredar tertera ajakan kepada pelajar untuk ikut berdemo.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

"Kami minta sekolah berkoordinasi dengan orangtua, untuk memastikan posisi anak-anaknya setelah sekolah selesai," ujar Kepala Dinas Pendidikan DKI Jakarta Ratiyono kepada Tempo, Ahad, 29 September 2019.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Ratiyono menjelaskan imbauan ini sudah ia sampaikan ke sekolah sejak tanggal 24 September. Ia meminta sekolah benar-benar memastikan presensi siswa yang hadir dan tidak.

"Kalau soal hukuman buat yang ikut tawuran, bukan tugas kami untuk menghukum. Itu biar pihak berwajib saja," kata Ratiyono.

Pada Rabu, 25 September 2019, ratusan siswa sekolah SMA, SMK, dan SMP di Jakarta dan beberapa kota lain berdemonstrasi di belakang Gedung DPR RI. Mereka berunjuk rasa menolak RKHUP dan pelemahan KPK dengan masih mengenakan pakaian seragam.

Denmonstrasi pelajar itu berujung anarkis berupa pelemparan batu ke Gedung DPR dan pembakaran sepeda motor.

Ratusan siswa tersebut mengaku mengikuti demonstrasi karena adanya ajakan di grup WhatsApp. "Ada undangan di grup WA, disuruh ke sini. Saya ikut," kata Hanif, seorang siswa SMA yang ikut demonstrasi.

Kini, undangan demo 30 September 2019 kepada siswa SMA dan SMK untuk kembali berunjuk rasa tersebar di media sosial. Undangan tersebut mengajak siswa menolak RKUHP dan pelemahan KPK.

 

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus