Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
TEMPO.CO, Jakarta - PT Toyota Astra Motor memastikan harga Toyota Rush model 2018 sama dengan model sebelumnya. Bahkan untuk varian 1.5 TRD Sportivo bertransmisi otomatis, harganya lebih rendah Rp 3 juta dibanding model sebelumnya.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Mengacu pada harga terakhir 2017, Toyota Rush dijual mulai dari Rp 239,9 juta hingga model termahal Rp 264,6 juta.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
“Mulai Januari ini pelanggan sudah bisa menikmati empat varian All New Rush yang diluncurkan pada November 2017,” kata Wakil Presiden Direktur PT Toyota-Astra Motor, Henry Tanoto dalam siaran pers, Rabu, 3 Januari 2018.
Baca: Ini Dia Tipe Toyota Rush yang Paling Diincar Konsumen
Menurut Henry, model terbaru Rush ini tampil serba baru yang diklaim mampu memberikan value for money lebih tinggi kepada pelanggan. “Dimensi lebih panjang, ruang kabin luas, mesin baru, dan penambahan fitur keselamatan,” ujarnya.
Simak: Fitur Keamanan Canggih Ini Ada di All New Toyota Rush
All New Toyota Rush menggunakan sistem roda penggerak belakang. Model ini dibekali mesin baru baru berteknologi Dual VVT-i (2NR). Mesin ini mampu menghasilkan tenaga 104PS dan torsi 13,9 kgm. Teknologi dual VVT-i (2NR) diklaim lebih efisiens dalam pemakaian bahan bakar.
Secara dimensi, mobil berkapasitas 7 penumpang ini bertambah 230 mm menjadi 4.435 mm, lebar 1.685 mm tinggi 1.705 mm dan jarak antar roda (wheel base) 2.685 mm. Toyota Rush mengisi segmen low MPV, bersama Daihatsu Terios, dan Honda BR-V.
Berikut ini daftar harga Toyota Rush 2018:
Toyota Rush 1.5 G M/T Rp 239,9 juta
Toyota Rush 1.5 G A/T Rp 249,9 juta
Toyota Rush 1.5 TRD M/T Rp 251,3 juta
Toyota Rush 1.5 TRD A/T Rp 261,3 juta (harga Rush TRD Sportivo mode sebelumnya Rp 264,6 juta).