Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Arsip

Kapal Motor Nyaris Tenggelam, Ini Kata Damkar Kepulauan Seribu

Kasie Pemadam Kebakaran Sektor Kepulauan Seribu Buang Miharja menjelaskan soal penyebab 1 kapal motor hampir tenggelam di perairan Kepulauan Seribu.

25 Januari 2020 | 20.03 WIB

TEMPO/Dasril Roszandi
Perbesar
TEMPO/Dasril Roszandi

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Kasie Pemadam Kebakaran Sektor Kepulauan Seribu Buang Miharja menjelaskan soal penyebab 1 unit kapal motor hampir tenggelam di perairan Kepulauan Seribu, Sabtu, 25 Januari 2020.

Insiden kapal motor nyaris karam itu akibat dihantam ombak besar. Hal tersebut kemudian menyebabkan lambung kapal itu hampir pecah. "Kapal lambung kiri pecah karena ombak besar," ujar Buang saat dihubungi, Sabtu 25 Januari 2020.

Buang menyebutkan kondisi laut saat ini sedang pasang sehingga tinggi ombak naik dan menghantam kapal.

Buang menuturkan kejadian kapal hampir tenggelam tersebut terjadi pada Sabtu sore sekitar pukul 15.08 WIB. Saat itu pihaknya langsung mengirim petugas Pemadam Rescue Boot ke titik kejadian.

Buang menjelaskan kapal motor tersebut langsung mengevakuasi kapal ke pulau terdekat yaitu ke Pulau Pramuka. Dan telah melabuh sekitar pukul 15.34 WIB.

Ditambahkannya, kapal motor itu mengangkut 124 penumpang dan 5 orang awak kapal. Mereka langsung diturunkan di pulau-pulau terdekat. "Diturunkan di Pulau Pari dan Pramuka," ujarnya.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus