Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Kebakaran gudang plastik milik PT Sinarmas di Penjaringan, Jakarta Utara, berhasil dipadamkan pada Rabu sore, 6 Oktober 2021 sekitar pukul 17.44 WIB. Sebanyak 22 unit mobil pemadam kebakaran dikerahkan ke lokasi.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
“Kami dapat laporan, lalu selanjutnya kami meluncur ke sana menuju TKP,” ujar Andi, petugas Humas Suku Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) Jakarta Utara, Rabu 6 Oktober 2021.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Kebakaran tersebut dilaporkan terjadi sekitar pukul 08.40 WIB, dan terhitung sejak pukul 09.55 situasi penanganan sudah dalam proses pendinginan.
Andi mendapat informasi bahwa titik awal kebakaran berawal dari gudang plastik milik PT Sinarmas yang berdekatan dengan gudang Shopee Express. Akibat api yang cepat menjalar, gudang Shopee Express juga ikut terbakar.
“Titik awal itu Gudang plastik PT Sinarmas dan terjadi perembetan ke Gudang Shopee Express” kata petugas Humas Damkar itu.
Kebakaran diduga terjadi karena korsleting listrik pada area panel di gudang tersebut. Saat awal terjadi kebakaran, karyawan gudang sedang dalam persiapan produksi.
KHANIFAH JUNIASARI | TD
Baca juga: Kebakaran Melanda 1 Gudang Plastik di Penjaringan Jakut, Damkar: Masih Pemadaman