Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Arsip

Libur Natal dan Tahun Baru, 12 Museum di Jakarta Tutup

Sebanyak 12 museum yang dikelola Dinas Kebudayaan DKI Jakarta tutup sementara dalam rangka libur hari Natal dan tahun baru atau Nataru.

25 Desember 2023 | 13.20 WIB

Suasana wisata Taman Prasasti, Jakarta Pusat, 28 Juni 2017. TEMPO/INGE KLARA
Perbesar
Suasana wisata Taman Prasasti, Jakarta Pusat, 28 Juni 2017. TEMPO/INGE KLARA

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Sebanyak 12 museum yang dikelola Dinas Kebudayaan DKI Jakarta tutup sementara dalam rangka libur hari Natal dan tahun baru atau Nataru.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Layanan kunjungan museum ini tutup pada Senin, 25 Desember 2023 dan Senin, 1 Januari 2024.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

"Pada hari libur Natal dan Tahun Baru, layanan kunjungan museum yang dikelola oleh Dinas Kebudayaan Provinsi DKI Jakarta tutup sementara," tulis akun Instagram resmi Dinas Kebudayaan DKI Jakarta @disbuddki, Ahad, 24 Desember 2023.

Adapun museum yang tutup sementara karena libur Nataru di antaranya:

 

- Museum Sejarah Jakarta, Jakarta Barat

- Museum Taman Prasasti, Jakarta Pusat

- Museum MH Thamrin, Jakarta Pusat

- Museum Joang '45, Jakarta Pusat

- Museum Seni Rupa dan Keramik, Jakarta Barat

- Museum Wayang, Jakarta Barat

- Museum Tekstil, Jakarta Pusat

- Museum Bahari, Jakarta Utara

- Museum Betawi, Jakarta Selatan

- Rumah Si Pitung, Jakarta Utara

- Taman Benyamin Suaeb, Jakarta Timur

- Taman Arkeologi Onrust, Kepulauan Seribu

 

Selama tutup sementara ini, pengelola akan melakukan perawatan sarana dan prasarana di 12 mueseum yang dikelola Dinas Kebudayaan DKI Jakarta.

"Penutupan ini akan kami manfaatkan untuk perawatan seluruh sarana dan prasarana yang ada di lokasi," katanya.

 

Novali Panji Nugroho

Lulus dari Program Studi Ekonomi Pembangunan Universitas Muhammadiyah Surakarta. Bergabung dengan Tempo pada September 2023. Kini menulis untuk desk Nasional, mencakup isu seputar politik maupun pertahanan.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus