Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
TEMPO.CO, Jakarta -Stasiun Light Rail Transit (LRT) atau LRT Jabodebek di Cibubur masih minim akses. Padahal Pemerintah Pusat dalam waktu dekat bakal mengoperasikan LRT yang melayani rute Cibubur-Cawang tersebut.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Stasiun LRT Jabodebek Cibubur berada persis disamping jalan Tol Jagorawi. Tidak ada akses tol yang menuju langsung ke stasiun tersebut, sehingga masyarakat harus keluar tol.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Jarak terdekat menuju ke stasiun tersebut adalah dengan memasuki Taman Rekreasi Wiladatika, Cimanggis, Depok.
Namun, saat Tempo hendak masuk ke Taman Wiladatika untuk menjangkau stasiun tersebut, pegawai setempat meminta Tempo untuk mengambil jalan lain dan tidak melalui Taman Pramuka tersebut.
“Keluar lagi, muter nanti masuk lewat klinik mega kartika,” kata penjaga loket Taman Wiladatika.
Untuk menjangkau stasiun tersebut rupanya harus melintasi jalan Kompleks Pertamina Cibubur, Cimanggis, Depok.
Setelah melalui kompleks tersebut, barulah stasiun LRT Cibubur dapat ditemui. Namun, akses menuju kesana hanya dapat dilalui satu mobil atau lebar jalan kurang lebih hanya 3 meter.
Sesampainya disana, salah satu pegawai stasiun, Bayu mengatakan, tidak ada bisa memberikan komentar terkait progres pembangunan stasiun LRT.
“Nggak ada siapa siapa disini paling cuma kuli-kuli, harus ke kantor Adhi Karya, di Pancoran,” kata Bayu.
Diketahui, dalam waktu dekat Pemerintah Pusat bakal mengujicobakan LRT Cibubur-Cawang. Hal itu diungkapkan Presiden Joko Widodo atau Jokowi melalui akun twitternya.
“Satu rangkaian kereta LRT Jabodebek telah dikirim PT INKA (Persero) bulan lalu untuk menjalani uji coba di jalur LRT Cibubur-Cawang,” tulis Jokowi pada Rabu 6 November 2019.
“Jika rampung nanti, akan ada 31 rangkaian kereta LRT Jabodebek yang melayani jalur layang Cawang-Cibubur, Cawang-Dukuh Atas, dan Cawang-Bekasi Timur,” tambahnya.