Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Arsip

Model Indah Ludiana Buka Rahasia Kecantikan dan Awet Muda

Di usia 33 tahun, Indah Ludiana tetap terlihat muda dan segar. Ia pun membagi rahasia kecantikan dan awet mudanya.

4 Desember 2017 | 20.47 WIB

Indah Ludiana
Perbesar
Indah Ludiana

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Sebagai seorang model, Indah Ludiana dituntut untuk selalu tampil segar dengan bentuk wajah yang proporsional, jauh dari gelambir dan tembam. Padahal bisa dibilang usianya tak muda lagi. Namun, ibu dua anak ini tetap bisa menjaga kecantikan wajahnya dengan cara yang aman dan nyaman.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

"Senang banget kalau dibilang awet muda. Padahal anakku sudah 11 tahun dan 6 tahun. Memang sih kalau jalan sama anak banyak orang kira kita adik dan kakak," ujarnya.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Indah mengaku bukan perkara mudah untuk dirinya menjaga agar wajah tetap awet muda dan selalu segar. Tentunya ia harus rutin perawatan kecantikan, baik di rumah atau ke klinik kecantikan.

"Karena sering pakai make up seharian untuk pemotretan, makanya aku harus rajin bersihin wajah. Selain itu, aku rutin facial dan treatment PRP. Gunanya untuk membersihkan kotoran di wajah dan antiaging," lanjut Indah.

Tidak hanya itu, Indah juga kerap mencoba perawatan seperti chubby cheek dan botoks upper face, serta hollywood face sculpting.

"Ini treatment untuk mengoreksi bentuk wajahku agar tampak ideal saat difoto," terang wanita kelahiran 7 Juli 1984 ini.

Buat Anda yang ingin melakukan perawatan di klinik kecantikan, Indah pun memberikan tips agar tidak salah pilih.

"Pilih klinik kecantikan yang kompeten dokternya, punya ijin BPOM, pastikan saat tindakan kita harus tahu apa yang dipakai. Jangan malu bertanya, saya juga tipe orang yang bawel banget tanya," tutur Indah.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus