Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

arsip

Pencurian Motor Kawasaki KLX Terekam CCTV, Begini Ciri Pelaku

Pencurian motor Kawasaki KLX itu dilaporkan pemiliknya ke polisi, berikut ciri-ciri pelaku yang terekam di kamera CCTV.

11 November 2019 | 15.08 WIB

Image of Tempo
Perbesar

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Bekasi - Detik-detik pencurian motor Kawasaki KLX di Jalan Arjuna 5, Perumahan Bumi Satria Kencana (BSK), Bekasi Selatan, Kota Bekasi terekam kamera CCTV. Pelaku sempat dikejar oleh korban, namun gagal ditangkap.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Pemilik sepeda motor itu, Rudi Ardiansyah mengatakan, pencurian terjadi pada Ahad sekitar pukul 13.00. Melalui rekaman CCTV, pemuda 26 tahun itu mengidentifikasi pelaku berjumlah dua orang membawa satu sepeda motor matik warna biru.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

"Di rumah lengkap ada keluarga, saya kebetulan lagi di kamar," kata Rudi ketika dihubungi pada Senin, 11 November 2019.

Posisi sepeda motornya berada di garasi. Satu pelaku masuk ke dalam dengan cara membuka pagar yang tak dikunci. Pelaku lain mengawasai situasi di lingkungan perumahan. "Sepeda motor dirusak kuncinya," kata Rudi.

Rudi yang memergoki pencurian segera keluar. Pelaku yang panik segera tancap gas dengan sepeda motor curiannya serta sepeda motor yang dibawa.

Dalam rekaman video yang beredar, Rudi sempat berlari mengejar pelaku. Sejumlah penduduk setempat juga ikut mengejar, tapi tidak ada yang berhasil menangkap. "Pelaku lari ke arah Kranji," katanya.

Rudi melaporkan pencurian motor Kawasaki KLX yang terekam kamera CCTV itu ke kantor polisi setempat. Ia menyebut, ciri-ciri pelaku berbadan tinggi, usia diperkirakan di bawah 30 tahun, saat beraksi mengenakan buff (penutup wajah), sarung tangan lengkap dengan sepatu. "Setengah jam sebelum beraksi, mereka mengintai lebih dulu. Mondar-mandir di depan pagar rumah," kata Rudi.

ADI WARSONO

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus