Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Arsip

Perampokan Mesin ATM BRI di Bantargebang

Polisi mengembangkan penyelidikan kasus perampokan ATM ini dan memeriksa lokasi meski belum ada laporan.

18 Juni 2021 | 15.20 WIB

Ilustrasi ATM Bank BRI. ANTARA
Perbesar
Ilustrasi ATM Bank BRI. ANTARA

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Jakarta - Satu unit mesin ATM yang berada di minimarket Alfamart Pangkalan 3 Jalan Raya Narogong, Cikiwul, Bantargebang, Bekasi dibobol komplotan maling. Perampokan mesin ATM milik Bank BRI itu diperkirakan terjadi pada Kamis dini hari, 17 Juni 2021.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

"Kejadian sekitar jam 02.00, karena samping minimarket itu ada pecel lele. Mungkin pecel lele itu selesai, baru mereka beraksi," ujar Kanit Reskrim Polsek Bantargebang Iptu Agus Susetyo saat dihubungi, Jumat, 18 Juni 2021. 

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Agus menjelaskan, perampok yang berjumlah dari satu orang masuk ke dalam minimarket setelah membobol dua pintu. Setelah dua pintu terbuka, mereka masuk dan dengan leluasa menggasak mesin ATM.  

"Yang BRI (yang dijebol), sudah hancur tidak karuan. Diduga dijebol pakai mesin las," ujar Agus. Mesin ATM Bank Muamalat yang letaknya bersebelahan, dipastikan tidak rusak karena belum sempat dibobol kawanan rampok.

Rekaman CCTV di lokasi kejadian dirusak kawanan perampok, termasuk tempat penyimpanan rekaman kamera. 

Polisi mengembangkan penyelidikan kasus perampokan ATM ini dan memeriksa lokasi meski belum ada laporan. "Belum ada yang datang ke sini, kami masih menunggu laporannya," ujar Agus. Kerugian, pihak kepolisian juga belum dapat memastikannya karena pihak bank belum melapor ke polisi. 

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus