Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Arsip

Perubahan Nama Jalan Warung Buncit Batal, Pemkot Copot Spanduk

Spanduk sosialisasi tentang rencana perubahan nama Jalan Mampang-Warung Buncit mulai dicopot pada Kamis lalu.

2 Februari 2018 | 14.14 WIB

Sejumlah kendaraan nekat menerobos jalur Transjakarta di Jalan Mampang Prapatan Raya, Jakarta, 24 Juli 2017. PT TransJakarta kembali berkoordinasi dengan pihak Kepolisian untuk program sterilisasi jalur Transjakarta. ANTARA/Reno Esnir
material-symbols:fullscreenPerbesar
Sejumlah kendaraan nekat menerobos jalur Transjakarta di Jalan Mampang Prapatan Raya, Jakarta, 24 Juli 2017. PT TransJakarta kembali berkoordinasi dengan pihak Kepolisian untuk program sterilisasi jalur Transjakarta. ANTARA/Reno Esnir

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta – Wali Kota Jakarta Selatan Tri Kurniadi mengatakan telah menugasi anak buahnya mencopot spanduk sosialisasi tentang rencana perubahan nama Jalan Mampang-Warung Buncit. Pemerintah awalnya akan menggunakan nama Jenderal Abdul Haris Nasution untuk jalan itu. "Sudah dicopot semua hari ini," kata Tri, Jumat, 2 Februari 2018.

Menurut Tri, pencopotan spanduk dimulai sejak Kamis lalu. Langkah ini dilakukan setelah Gubernur Anies Baswedan menyatakan pembahasan wacana perubahan nama itu tidak akan dilanjutkan lagi. "Kami ikuti perintah Gubernur," katanya.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Nama Jenderal Abdul Haris Nasution diusulkan oleh Ikatan Keluarga Nasution untuk menggantikan nama Jalan Warung Buncit-Mampang. Pemerintah menilai usulan itu layak diterima dan akan melakukan kajian. Namun sejumlah komunitas Betawi justru menyampaikan penolakan. Alasannya, nama Warung Buncit dan Mampang mengandung nilai sejarah.

FADIYAH | SSN

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

slot-iklan-300x600

Imam Hamdi

Bergabung dengan Tempo sejak 2017, setelah dua tahun sebelumnya menjadi kontributor Tempo di Depok, Jawa Barat. Lulusan UPN Veteran Jakarta ini lama ditugaskan di Balai Kota DKI Jakarta dan mendalami isu-isu human interest.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus