Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Arsip

Pesan Krisdayanti untuk Aurel Hermansyah, Pacaran yang Sehat

Meski belum dikenalkan dengan pacar Aurel Hermanysah, Rabani Zaki, Krisdayanti memberikan pesan khusus

6 Maret 2018 | 09.24 WIB

Image of Tempo
Perbesar
Krisdayanti. Instagram

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Meski jarang bertemu, Krisdayanti mengaku tahu Aurel sudah memiliki kekasih. Bahkan Krisdayanti berharap akan dikenalkan dengan Rabbani Zaki, kekasih Aurel.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Sebagai orang tua, Krisdayanti juga berpesan kepada Aurel agar menjalani pacaran yang sehat. Hal itu juga dia tanamkan kepada Amora, anak dari pernikahannya dengan Raul Lemos.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

"Pacaran sehat itu, saya selalu pesan ke Aurel dan dan Amora kalau ada bagian-bagian yang privasi di tubuh wanita," ujar Krisdayanti di Pondok Indah Mal 1, Jakarta Selatan, Senin 5 Maret 2018


(Instagram)

Krisdayanti yakin, pesan positif yang terus menerus ditanamkan kepada anak, akan berdampak baik pada perilaku si anak. Krisdayanti juga mengaku tak akan lelah menasihati buah hatinya.

"Terserah mau masuk kuping kanan keluar kuping kiri. Tapi kalau kita terus menerus ada komunikasi yang baik, saya percaya dari pihak anak-anaknya pasti terus memberi masukan dan ajaran yang baik," tuturnya.

Menurut Krisdayanti, dalam hal ini dirinya lebih khawatirkan anak perempuan daripada anak laki-lakinya. "Pokoknya aku selalu ajarin untuk hidup dengan sebaik-baiknya," ujarnya. 

 

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
>
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus