Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Pernah tiba-tiba tertidur saat sedang berada di meja kerja? Jika sudah terlalu lelah dan mengantuk, posisi tidur seperti apa pun akan terasa nyaman. Tapi ini bisa menyebabkan
sakit punggung yang luar biasa, kaku di leher dan bahu, juga bisa merusak postur.
Tidur sambil duduk atau bahkan berdiri adalah fenomena umum di dunia hewan, tapi tubuh manusia tidak terbiasa dengan praktik seperti itu. Sebab itu dapat membebani persendian dan dapat membuatnya kaku. Ini juga dapat meningkatkan risiko penyakit parah seperti trombosis vena dalam. Apakah bisa berakibat fatal?
Selain masalah jangka pendek, tidur sambil duduk juga dapat membuat orang lebih rentan terhadap deep vein thrombosis, yang terjadi ketika gumpalan darah, juga dikenal sebagai trombus, terbentuk di satu atau lebih vena dalam di tubuh, terutama kaki. Kondisi itu bisa jadi merupakan dampak negatif dari tidur berjam-jam dalam satu posisi atau tidur sambil duduk, tanpa gerakan sama sekali.
Jika kondisi ini dibiarkan tidak terdiagnosis atau tidak diobati, ini dapat menyebabkan situasi darurat, bahkan menyebabkan kematian dalam keadaan parah. Risiko terbesar terjadi ketika bagian dari bekuan darah pecah dan berjalan ke paru-paru atau otak, bisa menyebabkan kematian mendadak.
The National Blood Clot Alliance menyebut bahwa lebih dari 200 orang meninggal setiap hari karena konsekuensi dari bekuan darah. Seseorang dapat mengalami penggumpalan darah pada usia 25 atau bahkan pada usia 85 tahun.
Gejala utama dari deep vein thrombosis antara lain pembengkakan dan nyeri pada otot betis, pergelangan kaki atau kaki; kulit memerah dan hangat akibat peradangan; nyeri tiba-tiba pada pergelangan kaki atau kaki.
Kalaupun terpaksa tidur sambil duduk, sebaiknya tidak di meja kerja, tapi di kursi malas. Tidur di kursi malas bisa lebih nyaman untuk ibu hamil yang merasa sulit untuk tidur dengan berbaring. Ini juga merupakan cara yang bagus untuk tidur bagi orang yang menderita sleep apnea, gangguan tidur yang terjadi ketika pernapasan terganggu saat tidur. Ini juga dapat jadi pilihan untuk meredakan refluks asam dan atau masalah pencernaan lainnya.
Baca juga: 5 Tips Sederhana agar Anda Lebih Mudah Tidur Malam
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TIMES OF INDIA
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.