Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Digital

3 Aplikasi Ini Bisa Amankan Kata Sandi agar Tidak Terlupa

Tidak ada salahnya Anda perlu mencoba tiga aplikasi ini untuk mengamankan kata sandi agar tidak mudah terlupa.

30 Maret 2022 | 06.51 WIB

Ilustrasi Password. Kredit: the Register
Perbesar
Ilustrasi Password. Kredit: the Register

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Sebagai pengguna aktif media sosial, Anda pasti memiliki jumlah akun lebih dari satu. Belum lagi Anda mungkin juga memiliki sejumlah akun situs online lainnya. Semua akun tersebut disyaratkan harus memiliki kata sandi yang berfungsi sebagai pertahanan pertama apabila terjadi tindakan peretasan. 

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Selain membuat kata sandi yang kuat dan unik, Anda disarankan jangan menggunakan kata sandi yang sama di beberapa akun. Melansir Security Intelligence, ini bertujuan menghindari potensi peretasan masif di sejumlah akun. Masalahnya, kata sandi yang berbeda-berbeda membuat Anda mudah terlupa ketika mencoba login kembali. 

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Hadirnya teknologi Single Sign-On (SSO) sesungguhnya sudah mengantisipasi permasalahan tersebut. Fitur ini memungkinkan pengguna untuk masuk ke satu aplikasi cukup melalui akun Facebook, misalnya. Meski demikian, solusi SSO sering mengalami kendala. Tidak ada salahnya, Anda perlu mencoba tiga aplikasi pihak ketiga ini untuk mengamankan kata sandi agar tidak mudah terlupa: 

1. LastPass 

Aplikasi manajemen kata sandi pertama bernama LastPass. Aplikasi yang saat ini sudah digunakan lebih dari 30 juta pengguna ini diklaim dapat melindungi keamanan kata sandi Anda hanya dengan sedikit usaha. Yang harus Anda lakukan pertama adalah menyimpan semua kata sandi akun media sosial Anda di aplikasi LastPass. Apabila sudah tersimpan, saat Anda hendak melakukan login maka aplikasi ini otomatis mengisi isian kata sandi. 

Dilansir dari laman resmi LastPass, pihaknya menjamin seluruh kerahasiaan dari kata sandi pengguna. Selain berfungsi manajemen kata sandi, aplikasi ini juga dapat digunakan untuk memantau situs gelap atau berpotensi membahayakan perangkat Anda. Di dalam aplikasi ini, juga terdapat fitur dasbor keamanan untuk memeriksa tingkat kesehatan dan keamanan akun Anda. 

2. 1Password 

Seperti halnya aplikasi yang pertama, 1Password berguna untuk mengamankan sekaligus membantu Anda ketika lupa kata sandi. Tak hanya kata sandi dari akun media sosial saja yang bisa disimpan, sejumlah akun seperti kartu kredit, situs belanja online, dan lainnya dapat dimanajemen secara aman cukup melalui satu aplikasi 1Password ini. 

Dilansir dari laman resmi 1Password, dengan aplikasi yang berkantor pusat di Kanada ini, pengguna cukup melakukan satu kali mengisi kata sandi. Secara otomatis, data akan tersimpan di 1Password, dan ketika Anda hendak login kembali, maka anda cukup mengisi formulir dengan satu klik.

3. Google Authenticator 

Authy merupakan aplikasi pelindung akun sekaligus manajemen keamanan kata sandi yang resmi dirilis oleh perusahaan raksasa Google. Untuk menggunakan layanan aplikasi Google Authenticator, pengguna perlu mengaktifkan fitur Two-Factor Authentication. Dilansir dari laman Kaspersky, kelebihan dari aplikasi ini yakni selalu melibatkan penerimaan kode sandi email dan SMS. 

Jika Anda menerima kode otentikasi dua faktor yang sebelumnya sudah dikonfigurasikan, aplikasi ini nantinya akan menebak kata sandi Anda secara otomatis. Dengan begitu, Anda tidak perlu memasukkan kata sandi kembali di kolom login meski Anda lupa sekalipun. Melalui aplikasi ini, Anda juga dapat melakukan perubahan kata sandi secara langsung. 

HARIS SETYAWAN

Baca juga: Kombinasi Angka Jadi Kata Sandi Terpopuler di 2021 

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik Tempo.co Update untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram lebih dulu.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus