Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Digital

Alibaba Cloud: Indonesia Pasar Utama Teknologi Cloud dan AI di Asia Tenggara

Alibaba Cloud berkomitmen untuk mendukung pengembangan SDM di bidang teknologi, khususnya AI, di Indonesia.

22 Januari 2025 | 10.36 WIB

Image of Tempo
Perbesar
Regional Solution Director Principal Solution Architect Alibaba Cloud Rocky Liu (kiri) dan Lead Solution Architect Indonesia Alibaba Cloud Intelligence Ananda Budi dalam media briefing di di Hotel Raffles, Jakarta Selatan, Selasa, 21 Januari 2025. TEMPO/Defara

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Alibaba Cloud, perusahaan penyedia layanan cloud computing asal Cina, mengatakan Indonesia memegang peranan penting sebagai pasar utama dalam strategi pengembangan teknologi cloud dan artificial intelligence (AI) di Asia Tenggara. Oleh karena itu, Alibaba Cloud berkomitmen untuk mendukung pengembangan sumber daya manusia (SDM) di bidang teknologi, khususnya AI, di Indonesia.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

“Asia Tenggara adalah pasar yang sangat penting bagi Alibaba Cloud. Indonesia sebenarnya adalah headquarter untuk kawasan Pasifik Selatan dan Jepang. Itu menunjukkan posisi penting Indonesia dalam strategi kami,” ujar Rocky Liu, Regional Solution Director, Principal Solution Architect at Alibaba Cloud dalam media briefing di Hotel Raffles, Jakarta Selatan, Selasa, 21 Januari 2025.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Ananda Budi, Lead Solution Architect untuk Alibaba Cloud Indonesia, dalam kesempatan yang sama menyebutkan bahwa tingginya penetrasi internet dan kebutuhan digitalisasi menjadi alasan utama tingginya permintaan pasar di Indonesia. “Banyak bisnis di Indonesia membutuhkan digitalisasi. Salah satu cara agar mereka cepat berinovasi adalah dengan mengadopsi teknologi cloud,” tuturnya.

Alibaba Cloud juga menekankan pentingnya talenta lokal dalam mendukung adopsi AI. “Talenta lokal sangat berpengalaman, mereka terus belajar, dan kami akan terus berinvestasi untuk membantu mereka berkembang di area AI,” ujar Rocky.

Nanda juga melihat potensi besar penggunaan AI untuk berbagai kebutuhan bisnis. “Dengan adanya AI, kita bisa melihat kemungkinan baru untuk berbagai use case bisnis yang sebelumnya tidak terlihat,” kata dia. 

Sebagai bagian dari strateginya, Alibaba Cloud telah menyiapkan program pelatihan dan workshop untuk meningkatkan kemampuan talenta lokal di Indonesia. “Ini kesempatan untuk menaikkan kemampuan talenta lokal,” ujar Nanda. 

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus