Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Digital

Cara Mempercepat Koneksi Internet agar Streaming Lancar

Ketahui cara mempercepat koneksi internet dengan mudah, dari memperbarui firmware router hingga mengelola interferensi sinyal Wi-Fi.

16 September 2024 | 05.15 WIB

Image of Tempo
Perbesar

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Di era digital saat ini, internet adalah sebuah kebutuhan penting, baik untuk bekerja, berkomunikasi, hingga bertransaksi. Koneksi internet yang lambat bisa membuat kegiatan sehari-hari jadi terganggu. 

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Ada berbagai cara bisa dilakukan untuk mempercepat koneksi internet, baik saat sedang di rumah maupun di tempat kerja.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Dengan beberapa usaha dan pengetahuan, pengguna bisa menikmati koneksi internet lebih lancar dan responsif, memungkinkan pengguna untuk menjalani aktivitas online tanpa hambatan. 

Berikut rangkuman dari berbagai sumber yang akan membahas langkah-langkah praktis untuk mempercepat koneksi internet.

Cara Mempercepat Koneksi Internet

1. Periksa Internet

Untuk meningkatkan kecepatan internet, periksa kecepatan internet menggunakan alat seperti Speedtest.net untuk memastikan kecepatan internet sesuai dengan paket langganan. 

Situs ini memungkinkan untuk mengukur download, upload, dan ping dari koneksi internet. Kecepatan unduh menunjukkan seberapa cepat data dari internet bisa masuk ke perangkat, sedangkan kecepatan unggah menunjukkan seberapa cepat mengirimkan data dari perangkat ke internet. 

Dengan menggunakan alat seperti Speedtest.net, dapat tergambarkan dengan jelas tentang kinerja internet, sehingga membantu untuk menentukan apakah penyedia layanan internet memberikan kecepatan sesuai yang dijanjikan.

2. Cek Router

Untuk memastikan koneksi internet tetap optimal, penting untuk memperhatikan router internet. Penempatan router sangat krusial. Sebaiknya letakkan router di lokasi sentral dan jauh dari dinding atau perangkat elektronik yang bisa mengganggu sinyal. 

Memperbarui firmware router secara berkala dapat meningkatkan performa dan memperbaiki bug yang mungkin menghambat kecepatan. Restart router secara rutin dengan mematikan router selama 15 menit untuk menyegarkan koneksi dan menyelesaikan masalah sementara.

3. Batasi Pengguna Bandwidth

Ukuran kapasitas jaringan untuk mentransfer data dari satu tempat ke tempat lain dalam waktu tertentu dilihat melalui bandwidth. 

Perlu adanya kelola bandwidth untuk memastikan bahwa aplikasi dan layanan online berjalan lancar tanpa gangguan. 

Software manajemen bandwidth memungkinkan pemantauan dan pengaturan alokasi bandwidth, membantu mengidentifikasi dan mengatasi kemacetan jaringan. 

Dengan mengelola bandwidth secara efektif, bisa memastikan bahwa setiap pengguna mendapatkan akses memadai, mengoptimalkan kinerja jaringan, dan menghindari masalah seperti buffering atau keterlambatan. 

4. Interferensi Internet

Interferensi internet menjadi gangguan karena dapat mengurangi kualitas sinyal Wi-Fi dan kecepatan koneksi internet. 

Berbagai faktor dapat menyebabkan interferensi ini, seperti perangkat elektronik lain di sekitar rumah. 

Misalnya, perangkat seperti microwave, telepon nirkabel, dan bahkan router Wi-Fi lain dapat menyebabkan gangguan pada sinyal Wi-Fi. 

Bagian dari masalah ini adalah ketika perangkat-perangkat tersebut beroperasi pada frekuensi yang sama dengan router, mengakibatkan penurunan kinerja jaringan. 

Untuk mengatasi masalah ini, penting untuk memindahkan router Wi-Fi ke lokasi yang lebih terbuka dan jauh dari perangkat yang dapat menyebabkan gangguan.

5. Pembatasan Jaringan

Batasi akses ke jaringan Wi-Fi dengan mengontrol perangkat terhubung dengan jaringan melalui pengaturan router, di mana Anda dapat mengakses antarmuka administrasi dengan memasukkan alamat IP router di browser, memastikan hanya perangkat yang telah diizinkan yang bisa menggunakan bandwidth. 

Pantau perangkat terhubung dan mengeluarkan perangkat yang tidak diinginkan dari jaringan. 

Langkah ini membantu mengurangi beban pada jaringan dan meningkatkan kecepatan internet untuk pengguna yang sah. Dengan mengelola akses ke jaringan Wi-Fi secara efektif, memastikan koneksi lebih stabil dan aman.

ALISHA FARADINA

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
>
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus