Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

digital

Lepas Hanya Dua Model Redmi Note 10 di Indonesia, Ini Alasan Xiaomi

Redmi Note 10 Pro memiliki sensor utama pada sistem quad-camera berupa lensa 108 MP Samsung ISOCELL HM2.

31 Maret 2021 | 09.30 WIB

Image of Tempo
Perbesar

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Dalam peluncuran global, ada empat model smartphone seri Redmi Note 10, yaitu Redmi Note 10, 10 Pro, 10s, dan 10 5G. Namun, hanya ada dua model yang dirilis di Indonesia pada Selasa 30 Maret 2021.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Dalam peluncuran virtual Redmi Note 10 dan 10 Pro itu, Country Director Xiaomi Indonesia, Alvin Tse, membeberkan alasan mengapa hanya dua model yang hadir di Indonesia. Alasannya, “Agar konsumen tidak bingung memilihnya.” Sekalipun kita tahu infrastruktur 5G nasional belum tersedia.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Redmi Note 10 dipasangi layar AMOLED berukuran 6,43 inci. Ponsel ini ditenagai chipset Snapdragon 678. Baterainya 5.000 mAh dengan pengisian daya 33 W dan pemindai sidik jari yang dipasang di samping.

Dari segi kamera, Redmi Note 10 mengemas sensor utama 48 MP, ultra-wide 8 MP dan sepasang sensor 2 MP—satu untuk makro dan satu lagi untuk sensor kedalaman. Kamera depan adalah unit 13 MP.

Redmi Note 10 Pro dibedakan dengan memiliki layar AMOLED berukuran 6,67 inci dengan dukungan untuk refresh rate 120 Hz dan tingkat respons sentuh 240 Hz. Baterainya 5.020 mAh dengan pengisian daya 33 W. Redmi Note 10 Pro juga ditunjang chipset Snapdragon 732G.

Redmi Note 10 Foto: Xiaomi

Model ini memiliki sensor utama pada sistem quad-camera berupa lensa 108 MP Samsung ISOCELL HM2. Lainnya adalah ultra-wide 8 MP, tele-makro 5 MP, dan sensor kedalaman 2 MP. Untuk selfie, ada kamera depan 16 MP. 

Menurut Alvin, Xiaomi sudah melakiukan riset mengenai kebutuhan pasar. "Dan kami percaya dua produk ini, Redmi Note 10 dan 10 Pro, cocok dengan pasar Indonesia," kata dia.

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus