Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Digital

Meta Segera Rilis Layanan Centang Biru Berbayar di Facebook dan Instagram

Tak mau kalah dari Twitter, Meta kini memperkenalkan layanan berbayar bertajuk Meta Verified.

22 Februari 2023 | 08.00 WIB

Ilustrasi logo Meta. (REUTERS/DADO RUVIC)
Perbesar
Ilustrasi logo Meta. (REUTERS/DADO RUVIC)

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Meta, induk perusahaan Facebook dan Instagram, seolah tak henti mengadakan inovasi. Tak mau kalah dari pesaingnya, Twitter, yang telah meluncurkan Twitter Blue, mereka kini memperkenalkan layanan berbayar bertajuk Meta Verified. Layanan berlangganan berbayar akan memungkinkan pengguna memverifikasi akun mereka dan mendapatkan centang biru.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Layanan ini tentu telah ditunggu-tunggu oleh para influencer yang merasa risau akun mereka tak jung terverifikasi. Selain menandai otentisitas akun dibanding akun-akun bodong yang mungkin mengatasnaman pesohor tersebut, centang biru memberikan sejumlah tawaran, seperti poin stsu msts uang digital, pencarian lebih cepat, dan lainnya.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Dilansir dari gadgetsnow.com, layanan berlangganan Meta Verified akan menawarkan centang biru kepada pengguna Instagram dan Facebook. Ini berarti bahwa pengguna akan dapat memverifikasi akun Facebook dan Instagram mereka melalui layanan berbayar ini. Meta Verified akan menawarkan perlindungan ekstra kepada pengguna terhadap peniruan identitas.

Keuntungan Berlangganan

Pengguna juga akan mendapatkan akses langsung ke dukungan pelanggan. Keuntungan lainnya termasuk peningkatan visibilitas dalam pencarian, pelanggan terverifikasi dengan 100 bintang gratis, hingga mata uang digital yang dapat mereka gunakan untuk memberi tip kepada pembuat konten di Facebook. Langganan juga dilengkapi dengan akses ke stiker eksklusif untuk digunakan di Stories dan Reels.

Syarat dan Ketentuan Berlangganan

Meta Verified akan memungkinkan pengguna untuk memverifikasi akun mereka dengan menggunakan nomor induk yang dikeluarkan pemerintah dan mendapatkan centang biru. Meta juga akan mewajibkan calon pelanggan membagikan nomor induk yang dikeluarkan pemerintah yang cocok dengan nama profil dan foto di akun Facebook atau Instagram mereka. Setelah pengguna diverifikasi, ia tidak dapat mengubah nama profil, nama pengguna, tanggal lahir, atau foto tanpa melalui proses verifikasi lagi.

Tarif Berlangganan

Meta Verified akan dikenai biaya USD 15 atau berkisar Rp 227 ribuan per bulan saat pengguna berlangganan melalui aplikasi perusahaan di iOS dan Android. Di web, di mana komisi app store tidak berlaku, layanan ini akan lebih murah dan hanya dikenakan biaya USD 12 per bulan atau berkisar Rp 180 ribuan.

HAN REVANDA PUTRA 

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus