Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Digital

Microsoft Teams Tambah Audio Spasial, Apa Fungsinya?

Microsoft Teams menambahkan audio spasial untuk panggilan konferensi

3 Agustus 2023 | 04.37 WIB

Microsoft Teams akan tampilkan 49 orang dalam layar. Kredit: Microsoft
Perbesar
Microsoft Teams akan tampilkan 49 orang dalam layar. Kredit: Microsoft

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Microsoft Teams menambahkan audio spasial untuk panggilan konferensi. Dikutip dari The Verge, Microsoft telah meluncurkan audio spasial untuk aplikasi desktop Teams di Windows dan macOS.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Mirip seperti Apple dengan FaceTime, penerapan audio spasial Microsoft Teams membuatnya suara semua orang yang sedang menelepon terdengar tersebar. Setiap orang memiliki posisi berbeda berdasarkan posisi di layar.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Teams Spatial Audio menyelaraskan letak audio yang dirasakan dari setiap peserta untuk memudahkan pengguna melacak siapa yang sedang berbicara. “Ini  untuk lebih memahami saat beberapa pembicara berbicara pada waktu yang sama, menurut keterangan Principal PM Manager Microsoft Hong Sodoma.

Tentang audio spasial Microsoft Teams



Mengutip Gadgets Now, fitur audio spasial tersedia di aplikasi desktop Microsoft Teams dan dapat diaktifkan dengan masuk ke menu pengaturan. Pengguna akan mendapat opsi Devices to turn on spatial audio untuk mengaktifkan atau menonaktifkan fitur tersebut.

Pengguna memerlukan perangkat headset berkabel atau laptop berkemampuan stereo. Perangkat bluetooth saat ini tidak didukung karena keterbatasannya Perusahaan telah mengonfirmasi, LE Audio generasi berikutnya akan mendukung perangkat bluetooth berkemampuan stereo.

Audio Spasial di Microsoft Teams akan menyelaraskan lokasi audio yang dirasakan dari setiap peserta dengan representasi video. Itu untuk memudahkan pengguna mengenali siapa yang sedang berbicara.

Itu juga akan membantu pengguna untuk memahami lebih baik ketika banyak pembicara berbicara secara bersamaan. Tujuan lainnya juga mengurangi meeting fatigue dan beban kognitif.

Microsoft menjelaskan, pengguna mengandalkan pendengaran binaural, yakni menggunakan kedua telinga untuk membantu mengidentifikasi dan membedakan sumber suara di dunia fisik.

Sebagian besar aplikasi komunikasi audio dan video hanya menawarkan monofonik. Sinyal ucapan dari peserta yang berbeda ditransmisikan dalam satu saluran audio dalam Microsoft Teams.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus