Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
TEMPO.CO, Jakarta - Produsen smartphone asal Cina, Xiaomi, resmi merilis ponsel pintar terbaru, Redmi Note 6 Pro, di Indonesia. Smartphone tersebut dipersenjatai dengan chipset Snapdragon 636, sama seperti pendahulunya, Xiaomi Redmi Note 5.
Baca: Xiaomi Redmi Note 6 Pro Resmi Rilis, Ini Spesifikasi Lengkapnya
Baca: Rilis Siang Nanti, Inikah Spesifikasi Redmi Note 6 Pro?
Baca: Rilis Besok di Indonesia, Ini 4 Fakta Xiaomi Redmi Note 6 Pro
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Meskipun dari segi prosesor sama, ada beberapa perbedaan dalam kedua perangkat tersebut. Tempo berusaha merangkum spesifikasi masing-masing perangkat dari Negeri Tirai Bambu itu, yaitu:
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
1. Xiaomi Redmi Note 6 Pro
Xiaomi Redmi Note 6 Pro hadir dengan layar poni Full HD + dengan ukuran 6,26 inci dengan resolusi 1.080 x 2.280 piksel dan aspek rasio 19: 9. Layarnya dilapisis dengan anti gores Corning Gorilla Glass. Perangkat akan tersedia dalam empat varian warna yaitu Biru, Hitam dan Rose Gold.
Xiaomi mempersenjatai smartphone tersebut dengan chipset Snapdragon 636. Chipset besutan Qualcomm itu, didukung dengan dua pilihan kapasitas dalam RAM yaitu, 3 gigabita (GB) dan 4 GB, dengan masing-masing memori internal 32 GB dan 64 GB, dapat diperluas dengan microSD.
Xiaomi membekali smartphone dengan daya baterai 4.000 mAh dan menjalankan sistem Android Oreo yang berjalan pada MIUI. Redmi Note 6 Pro dilengkapi dengan empat kamera. Smartphone tersebut memiliki sensor Dual Pixel 12 megapiksel dan sensor kedalaman 5 megapiksel di bagian belakang. Juga memiliki dua kamera depan dengan sensor 20 ditambah 2 megapiksel.
Redmi Note 6 Pro hadir dalam dua varian dan dua harga. Pertama, varian RAM 3 GB (gigabita) dengan memori internal 32 GB dijual dengan harga Rp 2,899 juta. Kedua, varian RAM 4 GB plus memori internal 64 GB dijual dengan harga Rp 3,299 juta.
2. Xiaomi Redmi Note 5
Redmi Note 5 dirilis di Indonesia pada 18 April 2018, layarnya memakai teknologi panel IPS LCD 5,99 inci dengan rasio 18:9 beresolusi 2.160 x 1.080 piksel FHD+. Redmi Note 5 lebih kecil dibandingkan dengan Redmi Note 6 Pro.
Seri ini dipersenjatai dengan prosesor Qualcomm 636. Menariknya, meski seri 600, Snapdragon 636 menggunakan mikroarsitektur Kyro 260 yang biasa ada di seri 800. Xiaomi menanamkan Redmi Note 5 dengan baterai 4.000 mAh.
Smartphone mid end ini mengusung kamera ganda utama dengan resolusi sebesar 12 megapiksel (f/1.9) plus 5 megapiksel (f/2.0). Adapun kamera depannya mengusung resolusi 13 megapiksel dengan LED soft light.
Selain itu, juga dilengkapi teknologi Dual Pixel yang umumnya digunakan dalam kamera profesional DSLR. Teknologi ini mampu memberikan kecepatan auto-fokus yang luar biasa. Perangkat ini hadir dengan tiga varian warna yaitu black, gold, dan blue.
Harga Redmi Note 5 di Indonesia bisa dibilang bersahabat, yakni Rp 2,999 juta untuk varian RAM 4 gigabita (GB)/memori internal 64 GB serta Rp 2,499 juta untuk RAM 3 GB/memori internal 32 GB. Harga tersebut merupakan harga pada saat peluncurannya.
Simak artikel menarik lainnya tentang Xiaomi Redmi Note 6 Pro dan Xiaomi Redmi Note 5 hanya di kanal Tekno Tempo.co